Suara.com - Indra Sjafri, pelatih yang sukses mengantar timnas Indonesia U-22 menjuarai Piala AFF U-22 2019 di Kamboja beberapa waktu lalu, tidak menjamin skuatnya di turnamen tersebut akan turun memperkuat Garuda Muda di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Kualifikasi Piala Asia U-23 itu sendiri akan digelar di Vietnam, 22-26 Maret 2019.
Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup K. Di grup tersebut, Garuda Muda akan menghadapi tuan rumah Vietnam, Thailand, dan juga Brunei Darussalam.
Pada pemusatan latihan jelang turnamen U-23 itu, Indra Sjafri memanggil 30 pemain. Tujuh diantaranya merupakan pemain baru sementara sisanya merupakan pemain yang menjuarai Piala AFF U-22.
Tujuh pemain baru yang dipanggil Indra adalah Egy Maulana Vikri (Lechia Gdank), Saddil Ramdani (Pahang FA), Ezra Walian (RKC Waalwijk), TM Ichsan (Bhayangkara FC), Mahir Radja Djamaoeddin (Bhayangkara FC), Kadek Raditya (Madura United), dan Feby Eka Putra (Bali United).
"Ini kan 30, boleh dibawa 23 saja. Jadi nggak jamin pemain AFF kemarin, tapi yang jamin itu kualitas dia. Pemanggilan tujuh ini tentu agar mereka kompetitif, kedua saya melihat ada beberapa posisi harus kita cari pemain lain," kata Indra Sjafri di Stadion Madya Senayan, Senin (4/3/2019).
Indra memastikan skuatnya tidak akan terbuai oleh gelar juara Piala AFF U-22. Pelatih asal Sumatera Barat itu menyebut target timnas Indonesia sesungguhnya adalah Piala Asia U-23 2020 yang akan berlangsung pada Januari tahun depan di Thailand.
Indra pun berharap anak asuhnya bisa lolos babak kualifikasi, dan menembus empat besar di Piala Asia U-23 demi tampil di Olimpiade 2020 yang akan digelar di Jepang.
"Saya tahu mereka (pemain) pejuang semua, kita tak akan larut juara AFF. Target utama kita kan bukan AFF, tapi lolos dari kualifikasi, 16 besar, kemudian jadi empat besar untuk Olimpiade," Indra menambahkan.
"Tidak kalah penting juga SEA Games. dari tahun 1991, kita belum pernah terima emas. Mudah-mudahan bisalah," pungkasnya.
Baca Juga: Madura United Siap Turunkan Pemain Kaliber Timnas Hadapi PSS Sleman
Dari 30 pemain yang dipanggil, baru 26 yang ambil bagian di hari pertama pemusatan latihan kualifikasi Piala Asia U-23. Pemain-pemain yang belum bergabung adalah Egy, Ezra, Saddil, dan Todd Rivaldo Ferre.
Berita Terkait
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia