Suara.com - Barcelona akhirnya melepas Sergi Samper setelah sepakat membatalkan kontraknya. Gelandang berusia 24 tahun itu dikabarkan akan bergabung dengan Andres Iniesta di klub Jepang, Vissel Kobe.
Semper meninggalkan Barcelona setelah kenyataan tidak sesuai dengan harapannya di awal. Ia merupakan salah satu pemain muda yang menjanjikan jebolan akademi sepak bola Barcelona, La Masia.
Gelandang muda berbakat ini sempat disebut sebut sebagai calon penerus Sergio Busquets. Ia melakukan debutnya bersama tim senior Barcelona pada September 2014 saat menghadapi APOEL di Liga Champions.
Namun, Samper harus menunggu hingga Maret 2016 untuk dapaty merasakan debutnya di La Liga. Total, Samper telah bermain 13 kali bersama tim utama Barcelona.
Sepanjang karirnya di Barcelona, Samper telah menikmati satu gelar juara Liga Spanyol, satu gelar juara Liga Champions, Piala Raja, Piala Dunia klub, dan Piala Super Spanyol.
Pada musim 2016/2017 Samper dipinjamkan ke Granada dan ke Las Palmas sebelum cedera serius memaksannya untuk kembali ke Barcelona di paruh musim.
Kini Barcelona pun telah melakukan kesepakatan untuk membatalkan kontrak Samper. Ia dikabarkan memilih untuk berkarir di Asia dengan bergabung dengan mantan bintang Barcelona, Iniesta di Vissel Kobe
"Klub ingin mengucapkan terima kasih kepada Sergi Samper atas dedikasi dan komitmennya saat bersama FC Barcelona dan berharap yang terbaik untuknya di masa depan," kata klub Barcelona dalam pernyataannya di situs resmi.
Baca Juga: Indra Sjafri Suruh Marinus Latihan Sendiri, Ada Apa?
Berita Terkait
-
Vinicius Jr Kena Damprat Carlo Ancelotti: Dia Sudah Minta Maaf
-
Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
-
Barcelona Goda Harry Kane, Bayern Munich Bisa Ketiban Rezeki Nomplok
-
Barcelona Menang 3-1, Hansi Flick: Harusnya Kami Menang 6-2
-
Skandal Lamine Yamal! Diduga Selingkuh dengan Model Italia Usai El Clasico
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Sudah Tersedia, Siapa Saja?
-
Daftar Top Skor Sementara Piala Dunia U-17 2025: Zahaby Gholy Wakil Indonesia
-
Media Belanda Sebut Dinamika Karier Mees Hilgers 'Di Luar Nalar'
-
Media Italia Kritik Jay Idzes yang Blunder Saat Sassuolo Kalah
-
Evaluasi Kritis Nova Arianto Usai Timnas U-17 Kalah Melawan Zambia di Piala Dunia U-17 2025
-
Erick Thohir Siap Tinggalkan Kursi Ketua Umum PSSI, tapi...
-
Erick Thohir Menolak Mundur dari Ketum PSSI, Bawa-bawa FIFA
-
Serie A Liga Italia: Puncak Klasemen Memanas, 4 Tim Beda Satu Poin Saja
-
Kalah dari Liverpool, Real Madrid Main Terlalu Kaku, Vinicius Jr Kehilangan Naluri
-
Respons Prabowo Subianto usai Erick Thohir Minta Maaf Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026