Suara.com - Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengklaim bahwa Paul Pogba tetap bermarkas di Old Trafford musim depan. Hal itu diungkapkan Solskjaer menyusul kencangnya rumor soal kepindahan Pogba ke Real Madrid musim depan.
Bahkan menurut manajer asal Norwegia, Pogba bertekad mengukir prestasi bersama Setan Merah. Dimulai dengan pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions kontra Barcelona, Kamis (11/4/2019) dini hari WIB.
"Paul menanti-nantikan pertandingan melawan Barcelona," kata Solskjaer yang dilansir Daily Mail pada Rabu (10/4/2019).
“Ia pemain Man United, salah satu pemain besar kami. Pertandingan melawan PSG bukanlah momen terbaiknya. Ia hanya fokus bermain besok dan saya tidak melihatnya bermain untuk klub lain musim depan kecuali Manchester United."
"Paul siap tampil maksimal, ia bisa mengontrol pertandingan seperti ini. Tugas Paul adalah menjadi pembuka jalan (peluang)."
Solskjaer yakin keberhasilan timnya membalikkan keadaan saat menghadapi PSG telah memberi mereka kepercayaan diri untuk meladeni Barcelona.
Meski timnya tidak diunggulkan dalam pertandingan ini, Solskjaer tetap optimistis dan bertekad memetik kemenangan di Old Trafford.
"Setiap pertandingan penting. Tapi yang pasti, menghadapi tim seperti Barcelona kami harus meningkatkan performa kami. Kami harus bisa menampilkan permainan terbaik kami, sesuatu yang kami gagal tampilkan saat menjamu PSG di Old Trafford," kata Solskjaer seperti dikutip UEFA.com.
"Di Liga Champions, hasil pertandingan terkadang sulit dipercaya. Saya pikir Barcelona lebih mengetahui hal itu. Tidak ada pemenang hingga 90 menit pertandingan di Camp Nou (leg kedua) berakhir."
Baca Juga: Solskjaer: Hentikan Messi Sulit, Tapi Tak Mustahil
"Kami harus meraih hasil bagus (di leg pertama), sehingga kami memiliki modal penting untuk bermain di markas Barcelona."
Berita Terkait
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Julian Nagelsmann Desak Ter Stegen Tinggalkan Barcelona
-
Bryan Mbeumo Disebut Winger Paling Lengkap di Premier League Musim Ini
-
Manchester United Izinkan Lisandro Martinez Angkat Koper, Demi Kebaikan Si Pemain
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Media Vietnam Salut dengan Prestasi Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 akan Jadi Turnamen Besar Terakhir Cristiano Ronaldo
-
Dipecat PSSI, Patrick Kluivert Turun Kasta, Ditawari Pekerjaan Baru Ini
-
Performa Gila di Coventry Bikin Frank Lampard Dianggap Layak Latih Timnas Inggris
-
Bojan Hodak Pelatih Timnas Indonesia, Kabar Ini Semakin Kencang
-
Tekad Ivar Jenner dan Rafael Struick Bawa Pulang Emas SEA Games 2025
-
Indra Sjafri: Realistis Aja di SEA Games 2025 Thailand
-
Alasan PSSI Pilih Mali Jadi Lawan Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
-
Mali Panggil Wonderkid Man United dan Bayer Leverkusen untuk Lawan Timnas Indonesia U-23
-
Timur Kapadze Kirim Sinyal ke PSSI: Saya Menunggu