Suara.com - Kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto, turut buka suara di balik hasil imbang 1-1 timnya atas Semen Padang pada pertandingan pekan kedua Liga 1 2019 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (25/5/2019). Ia menilai Super Elang Jawa memang bermain kurang maksimal.
Terlebih pada babak pertama. Para pemain PSS Sleman lebih sering melakukan kesalahan sendiri, akibatnya mereka kerap kerepotan ketika mendapat serangan balik dari Semen Padang.
Puncaknya adalah ketika PSS Sleman kebobolan pada menit ke-31. Bermula dari serangan yang gagal, Semen Padang dengan cepat membangun serangan dan mencetak gol indah melalui kaki kiri Rosad Setiawan dari luar kotak penalti.
Bagus Nirwanto turut menyesali terjadinya gol tersebut. Ia menilai komunikasi yang kurang baik di lini belakang PSS Sleman adalah sebagai penyebab utamanya. Ia berharap kesalahan-kesalahan pada pertandingan kontra Semen Padang tidak terulang kembali di laga selanjutnya.
"Gol pertama dari lawan tadi memang kesalahan dari kami karena salah komunikasi antar lini. Semoga ke depannya kami bisa komunikasi lebih baik lagi, bermain lebih baik lagi, lebih semangat seperti babak kedua," kata Bagus Nirwanto, Sabtu (25/5/2019).
Beruntung, pada pertandingan itu, PSS Sleman tidak kehilangan muka di hadapan puluhan ribu pendukungnya sendiri setelah mampu menyeimbangkan kedudukan menjadi 1-1 melalui Brian Ferrerita pada menit ke-73.
Gelandang asal Argentina itu sukses mencetak gol melalui titik putih, setelah Kushedya Hari Yudi dijatuhkan oleh pemain belakang Semen Padang di kotak terlarang.
Dengan hasil itu, PSS Sleman saat ini bertengger di urutan keempat klasemen sementara Liga 1 2019 dengan perolehan empat poin. Sementara Semen Padang, raihan satu poin membuat mereka berada di urutan ke-15 klasemen.
Baca Juga: Gagal Bawa Barcelona Juara Copa del Rey, Valverde Masih Dibela
Berita Terkait
-
Tahan Imbang PSS, Pelatih Semen Padang Ungkap Mainkan Strategi Ini
-
Imbang Lawan Semen Padang, Seto Nurdiantoro: PSS Kehilangan Greget
-
Hasil dan Klasemen Liga 1 2019 Pekan Kedua, PSS vs Semen Padang Imbang
-
Nyaris Kalah, PSS Sleman Harus Puas Bermain Imbang 1-1 Hadapi Semen Padang
-
Tribune Selatan Tutup, Seto Minta Pasukannya Beri Kemenangan bagi Suporter
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Kata-kata Erick Thohir Disuruh Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan