Suara.com - Louis van Gaal mempertanyakan keputusan Frenkie de Jong bergabung dengan Barcelona dari Ajax Amsterdam. Van Gaal mengungkapkan bahwa gelandang muda internasional Belanda ini akan kesulitan bermain di Camp Nou.
Frenkie de Jong telah diminati oleh beberapa klub besar Eropa sejak awal tahun ini. Pemain internasional Belanda ini akhirnya memilih bergabung dengan Barcelona dan telah diumumkan secara resmi sebagai pemain klub Catalan pada musim panas ini.
Van Gaal pun berpendapatkan dirinya tidak yakin apakah itu adalah pilihan terbaik pemain berusia 22 tahun tersebut. Mantan pelatih Barcelona dan Ajax ini mengatakan bahwa De Jong akan bermain dengan sistem berbeda dan bersaing dengan pemain yang bagus lainnya.
"Saya pikir akan sulit baginya di sana," kata Van Gaal kepada Fox Sports seperti dilansir Sportmole.
"Bukan hanya karena dia akan memiliki peran yang berbeda di sana, tetapi karena dia akan bersaing dengan pemain lain untuk masuk starting eleven," lanjut mantan pelatih timnas Belanda ini.
"Dia beruntung Barcelona tersingkir di semi final [Liga Champions] karena status klubnya menjadi berbeda dan akan ada pemain yang berbeda," ujar mantan pelatih Barcelona ini sep
"Menurut saya, dia bisa memilih yang lebih baik. De Jong adalah pemain yang sangat bagus, tetapi juga Ivan Rakitic, dan lima tahun lalu ketika saya masih di Manchester United, saya ingin mengontrak Arturo Vidal."
"Sebagai pemain Anda selalu harus memilih klub di mana Anda bisa bermain. Pertanyaannya adalah, apakah dia sudah memastikan ini di Barcelona."
"Kami harus menunggu dan melihat, saya berharap demikian karena pada usia tersebut Anda harus bermain di setiap pertandingan," pungkas Van Gaal.
Baca Juga: Dianggap Bakal Kalah Saing dengan Frenkie de Jong, Ivan Rakitic Santai
De Jong menjadi salah satu pemain kunci Ajax meraih sukses di musim 2018/2019 setelah menjuarai Eredivisie, Piala KNVB, dan juga maju ke semifinal Liga Champions.
Berita Terkait
-
Jan Olde Riekerink Bandingkan Situasi Dewa United dengan Manchester United dan Ajax
-
Gabung Ajax Usai Dipecat PSSI, Denny Landzaat Justru Diremehkan di Belanda
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Tak Nongol di Konpres PSSI, Jordi Cruyff Makan Gaji Buta atau Sudah Cabut dari Indonesia?
-
Jurnalis Belanda Bocorkan Alasan Jordi Cruyff Bakal Hengkang dari Timnas Indonesia
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia