Suara.com - Frank Lampard akhirnya benar-benar mempertimbangkan penawaran untuk menukangi Chelsea pada musim depan. Sebab, sang pemilik klub, Roman Abramovich, memberikan jaminan khusus pada pelatih Derby County itu.
Desas-desus Lampard menjadi nakhoda Chelsea sudah berhebus sejak menyeruaknya kabar Maurizio Sarri bakal berlabuh ke Juventus. Dan benar, beberapa jam yang lalu, Si Nyonya Tua telah meresmikan eks pelatih Napoli itu untuk berlabuh ke Turin.
Kendati demikian, keputusan Chelsea untuk mendatangkan Lampard menuai pro dan kontra. Mengingat, karier mantan gelandang Chelsea itu di kursi kepelatihan masih sangatlah minim.
Tercatat, Lampard baru semusim menjadi pelatih profesional. Itu pun dijalaninya bersama klub kasta kedua Inggris, Derby County.
Menurut laporan media kenamaan Inggris, The Sunday Times, Lampard sejatinya juga memendam keraguan yang sama andai menerima tawaran Chelsea. Terlebih, saat ini ia tengah membangun reputasinya sebagai pelatih.
Mendengar kekhawatiran tersebut, Abramovich lantas memberikan kepastian pada Lampard. Sebuah kabar menyebut jika milyader asal Rusia itu bakal langsung mengontrak Lampard hingga musim 2020/2021 dan akan menggelontorkan dana segar setelah hukuman larangan pembelian pemain usai.
Andai Frank Lampard benar menyetujui tawaran Roman Abramovich, ia bakal memecahkan rekor tersendiri. Pelatih 40 tahun itu akan menjadi pria asal Inggris pertama yang menjadi pelatih Chelsea sejak terkahir kali dilatih oleh Gleen Hoddle pada 1993-1996.
Berita Terkait
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata