Suara.com - Akun jejaring sosial Instagram Persija Jakarta, @persijajkt, mengunggah video yel-yel suporter mereka ketika bertamu ke kandang PSS Sleman di Yogyakarta.
Dalam video tersebut, tampak suporter Persija Jakarta yang karib dijuluki Jakmania atau The Jak bernyanyi sehingga suaranya memnuhi seisi stadion.
"Terakhir kali kita bertemu @pssleman," tulis admin Persija Jakarta seperti dikutip SUARA.com dari akun @persijajkt, Selasa (2/7/2019).
Admin Persija Jakarta meminta agar Jakmania lebih berisik saat menjamu PSS Sleman di laga kandang pertama di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (3/7/2019).
"Jika saat tandang saja bisa seberisik ini, ayo kita tunjukkan saat menjamu tim yang sama, kita bisa lebih berisik di laga kandang pertama @liga1match esok hari," tulis admin Persija Jakarta.
Unggahan tersebut dikomentari oleh akun resmi Instagram milik PSS Sleman, @pssleman. Mereka meminta izin untuk bertamu ke kandang Persija.
Mereka menuliskan 'kulonuwun' yang merupakan bahasa Jawa halus dari 'permisi' atau meminta izin.
"Kulonuwun, Persija," tulis akun @pssleman.
Sekadar informasi, PSS Sleman akan dijamu oleh Persija Jakarta pada pekan keenam Liga 1 2019 di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (3/7/2019). Pelatih PSS, Seto Nurdiantoro, mewaspadai kebangkitan tim besutan Julio Banuelos.
Meski Persija saat ini tengah terpuruk di liga, Seto tidak menganggapnya sebagai sebuah keuntungan. Namun, tim berjuluk Super Elang Jawa ini akan bekerja maksimal demi mambawa pulang poin ke Sleman.
"Saya pikir Persija tim besar dan kuat, dalam artian materi pemain Persija cukup mumpuni dari semua lini. Mereka memiliki pengalaman dan dari dua petandingan terakhir dapat hasil positif," kata Seto dalam jumpa pers jelang pertandingan, Selasa (2/7/2019).
"Ada pergantian pelatih di Persija, ini yang kita waspadai kebangkitannya Persija, walau di kompetisi kurang maksimal. Saya pikir Persija cukup bagus juga, walau baru dapat dua poin," tambahnya.
"karena Persija lakoni laga away semua, dari sisi dua poin itu. Sementara kami di home (laga kandang) kehilangan poin. Kami akan coba dengan materi kami, akan mempersulit Persija menang di pertandingan," jelasnya.
Sementara pemain PSS Sleman, Bagus Nirwanto mengaku siap untuk laga besok. Ia akan berusaha agar timnya bisa mengalahkan Persija.
"Kita dari pemain sudah siap ingin fight besok, ingin dapat poin di kandang Persija untuk modal ke depan. Kita harus main secara organisasi dan apa yang diinginkan pelatih harus kita terapkan," ujar Bagus.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?
-
Jadwal Lengkap Serie A Pekan Ini: Ujian Berat Napoli di Roma, AC Milan Bidik Puncak Klasemen
-
Pengakuan Ole Romeny Soal Atmosfer Stadion GBK Seperti Kandang Feyenoord Dikali 3
-
Bursa Transfer Januari 2026 Dibuka: Peta Lengkap Rencana 20 Klub Premier League