Suara.com - Sosok Lionel Messi nyatanya tetap menjadi idola banyak orang. Meski saat ini tengah diterpa kritikan pedas terkait performanya bersama Timnas Argentina yang dinilai tak sehebat ketika berseragam Barcelona.
Terbukti, sesaat sebelum memulai laga melawan Brasil di semifinal Copa America 2019, seorang bocah terciduk menangis sesenggukan begitu melihat secara langsung Lionel Messi. Kejadian itu dibagikan dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @visubal.
Dalam keterangan video, akun tersebut menuliskan 'Ketika kamu melihat Lionel Messi untuk pertama kalinya di kehidupan nyata'.
Sontak, peristiwa tersebut memancing reaksi dari warganet. Banyak yang menilai jika Messi tetaplah seorang pesepak bola hebat sekalipun belum pernah mempersembahkan gelar juara untuk Argentina.
Akun bernama @sergioppf salah satunya. Ia berkomentar, 'Messi tetaplah atlet yang sangat luar biasa. Nikmati pertandingan (Argentina vs Brasil), lakukan yang terbaik di 90 menit'.
Selain itu, akun bernama @ juga turut memuji kapten Barcelona itu. Ia mengatakan, 'Tidak ada satu pun orang yang bisa menyamai kharisma Messi saat ini'.
Namun, akun bernama @glopes09 menuliskan komentar bebeda. Ia mengatakan, 'Dia (bocah tersebut) menangis karena bakal melihat Messi untuk terakhir kalinya berseragam Argentina'.
Komentar tersebut bisa saja benar terjadi. Sebab, Lionel Messi saat ini sudah menginjak usia 32 tahun. Artinya, kesempatan untuk mempersebahkan gelar juara untuk Argentina semakin menipis.
Sementara itu, Argentina sudah dipastikan gagal melaju ke partai final usai dipecundangi Brasil. Bertanding di Estadio Mineirao, Rabu (3/7/2019) pagi WIB, pasukan Lionel Scaloni kalah 2-0 lewat gol yang dilesakkan oleh Gabriel Jesus dan Roberto Firmino.
Baca Juga: Taklukkan Argentina, Brasil Melaju ke Final Copa America 2019
Kandasnya Argentina kali ini menambah panjang rentetan kegagalan di turnamen terbesar di Amerika Selatan tersebut. Tercatat, La Albiceleste terakhir kali meraih juara pada edisi 1993. Selebihnya, mereka hanya menjadi runner-up dalam tiga kali tampil di partai final.
Berita Terkait
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Robert Lewandowski Galau di Ujung Karier: Tinggalkan Barcelona atau Pensiun?
-
Lionel Messi 115 Gol! Angola Jadi Saksi Rekor Baru La Pulga
-
Barcelona Umumkan akan Bangun Patung Lionel Messi di Camp Nou
-
Blak-blakan, Pedri Ungkap Satu Penyesalan Terbesar di Barcelona
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Bruno Fernandes Bongkar Reaksi Tak Terduga Cristiano Ronaldo Usai Dapat Kartu Merah
-
Sir Alex Ferguson: Senne Lammens Pembelian Terbaik Manchester United
-
Indra Sjafri: Timnas Indonesia U-22 Gak Main Jelek Kok, Cuma Kalah 3-0
-
3 Laga Timnas Indonesia U-22 Tanpa Menang, Indra Sjafri Ogah Disamakan dengan Gerald Vanenburg
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol