Suara.com - PS Tira-Persikabo akan menghadapi Madura United pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jumat (12/7/2019).
Terkait persiapan jelang laga tersebut, Pelatih Tira-Persikabo, Rahmad Darmawan menyebut bahwa Madura United lebih diuntungkan.
Hal itu dikarenakan, Abduh Lestaluhu dan kawan-kawan baru saja bertanding melawan Semen Padang, Senin (8/7/2019) lalu. Pertandingan tersebut merupakan partai tunda pekan keempat Liga 1 2019.
Oleh sebab itu, Tira-Persikabo tidak memiliki waktu yang cukup melakukan persiapan berupa taktik dan strategi guna menghadapi Madura United. Mereka hanya fokus melakukan recovery agar pemain tidak merasa kelelahan.
"Kita persiapan khusus untuk lagi ini nggak banyak. Recovery sekarang jauh lebih penting, karena semakin saya meminta mereka untuk latihan taktikal, tugas pemain akan semakin berat," kata Rahmad Darmawan dalam jumpa pers sehari jelang laga.
"Jadi saya sudah sampaikan apa yang akan kami lakukan di laga besok. Itu bisa jadi satu modal buat pemain di laga besok," jelasnya.
Eks pelatih Mitra Kukar ini menyebutkan hanya memberikan suntikan motivasi kepada anak asuhannya. Baginya ini sudah cukup lantaran jadwal yang sangat padat menghantui Tira-Persikabo.
Apalagi, dinilainya Madura United jauh lebih siap. Terutama dalam hal persiapan taktik dan strategi.
"Saya tahu mereka suatu saat akan naik dan turun, karena keletihan juga, jadwal padat, dibandingkan tim lain, Madura United sudah memiliki waktu recovery lebih lama, dan masa recovery ini jadi catatan bagi tim kita, bagaimana mengatur kondisi pemain dengan baik. Tapi secara keseluruhan kami sudah siap," ia menambahkan.
Baca Juga: Hasil Liga 1 2019: Persipura vs Badak Lampung Berakhir Sama Kuat
"Saya tekankan kepada pemain fokus untuk laga besok, karena tanpa semangat, besok kami mungkin saja tidak bisa mengimbangi Madura United. Walau orang mengungkapkan besok impossible kami mengalahkan Madura Unted," ujarnya.
Duel antara Tira-Persikabo kontra Madura United akan sangat menarik untuk disaksikan. Kedua tim kini bersaing di papan atas klasemen.
Tira-Persikabo kini ada di posisi dua klasemen LIga 1 2019 dengan memiliki poin 15. Sementara Madura United ada di bawahnya dengan poin 12.
Berita Terkait
-
Carlos Perreira Puji Kebangkitan Laskar Sape Kerrab di Kanjuruhan
-
Evaluasi Total Arema FC Setelah Puasa Kemenangan 4 Laga Beruntun
-
Madura United Targetkan Poin Penuh Lawan Arema FC Tanpa Dalberto di Stadion Kanjuruhan Malang
-
Persib Garang di ACL Two, Thom Haye Tegaskan Pangeran Biru Siap Lawan MU
-
Siapa Ciro Alves? Pemain MU Resmi Ajukan Naturalisasi, untuk Timnas Indonesia?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Pesta 5 Gol ke Gawang Emil Audero, Spalletti Sebut Juventus Belum Selevel dengan Inter
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid