Suara.com - Pelatih Chelsea, Frank Lampard akan mengandalkan ketajaman gelandang The Blues, Jorginho saat menghadapi Sheffield United pada pekan keempat Liga Primer Inggris 2019/20 di Stamford Bridge, Sabtu (31/8/2019) pukul 21.00 WIB.
Cesar Azpilicueta dkk akhirnya mengemas tiga poin sempurna pada pertandingan terakhirnya kontra Norwich City di Stadion Carrow Road, Sabtu (24/8/2019). The Blues mempermalukan tuan rumah dengan skor 2-3.
Dinilai makin percaya diri di laga terakhirnya, Frank Lampard tak ingin menyia-nyiakan momentum baik itu untuk mengulang hal yang sama di Stamford Bridge. Chelsea diprediksi bakal bermain ngotot untuk mengandaskan The Blades.
Di samping itu, Lampard juga akan mengandalkan Jorginho untuk mencapai harapan tersebut di laga kandangnya. Untuk diketahui, Jorginho merupakan pembelian mantan pelatih sebelumnya, Maurizio Sarri yang kurang diterima fans sejak kedatangannya dari Napoli.
"Jika ada saat-saat sulit dengan para penggemar, yang baik dilakukan adalah bersembunyi. Namun dia tak pernah bersembunyi. Dia tak pernah menyembunyikan dan menerima bola dan begitu sebaliknya memberi umpan kepada kawan. Saya pikir dia bermain sangat baik selama ini bersama Chelsea," ungkap Lampard dikutip dari The Sun, Sabtu (31/8/2019).
"Itu pertanda dia menunjukkan siapa dirinya, dan itu akan disambut tepuk tangan fans, dan kerinduan mereka (fans) terhadap dia akan berlanjut," tuturnya.
"Dia juga memiliki kualitas, dia dapat merubah permainan dengan baik, memimpin permainan di area tengah miliknya. Saya bangga dengan itu, saya melihat dari hari ke hari arti dari permainan di klub ini. Dia pemain yang fantastik yang sangat peduli," jelasnya.
Pesan yang diberikan kepada Lampard sejak mengasuh mantan klub Maurizio Sarri ini meminta kepada Jorginho dan anak asuhnya untuk percaya pada diri sendiri dan yakin atas kemampuan bermain bola.
"Ketika saya berbicara dengannya (memberi pesan) untuk tidak bersembunyi dari bola, itulah salah satu kuncinya. Anda harus percaya pada diri Anda, berdiri dan bermain. Itulah yang dia lakukan," pungkasnya.
Baca Juga: Tammy Abraham Cetak Dua Gol, Chelsea Raih Kemenangan Perdana Musim Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford