Suara.com - Kekalahan Timnas Indonesia atas Thailand mendapat kritikan tajam dari pemerhati sepak bola Tanah Air, Justinus Lhaksana alias Coach Justin. Selain karena skor yang telak, permainan skuat Garuda juga dianggap sangat memalukan.
Timnas Indonesia dipaksa menelan kekalahan 0-3 ketika menjamu Thailand pada laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2019).
Kekalahan ini sungguh disayangkan pecinta sepak bola Tanah Air. Sebab, selain itu adalah laga yang penting, kekalahan telak skuat Garuda atas Thailand diterima di rumah sendiri.
Coach Justin pun menilai kekalahan tim Merah-Putih sebagai hal yang sangat tidak pantas. Ia juga menyebut permainan Timnas Indonesia bergitu buruk dan tidak mengalami kemajuan dari laga pertama saat tumbang 2-3 dari Malaysia.
"Tidak semua yang kita lihat sisi skor ya. Dari sisi skor sangat memalukan, tetapi yang lebih memalukan lagi di sisi permainan. Ternyata tidak ada perubahan dari match pertama. Tapi karena Thailand juga lebih jago, makanya langsung disetrap," kata Coach Justin di channel You Tube pribadinya, Selasa (10/9/2019).
"Kalau kita main hebat terus dapat 1000 peluang kalah ya suek, tapi kita lihat sendiri lah. Match pertama sudah saya sebut, kok balik kayak dulu, always main long ball. Ini yang gue males nonton timnas, kecuali era Luis Milla," imbuhnya.
Coach Justin pun menyarankan pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, untuk bermain dengan umpan-umpan pendek saja. Pola permainan seperti itu dianggap lebih cocok untuk Stefano Lilipaly cs, dibanding bermain dengan cara long ball.
"Gue pertanyakan apakah Simon percaya dengan kapasitas pemain bahwa sebenarnya kita bisa enggak bermain dengan short pass. Kalau long pass kita gak sanggup karena akurasi dan teknik tidak bagus, kenapa kita tidak bermain bola pendek karena kita punya kapasitas di situ," ujar pria yang kini menjabat sebagai direktur teknik Timnas Futsal Indonesia itu.
Pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 selanjutnya, Timnas Indonesia akan berharapan dengan Uni Emirat Arab (UEA) pada 10 Oktober 2019. Menarik dinantikan, apakah ada perubahan cara bermain dan hasil dari skuat Garuda.
Baca Juga: Pelatih Persija Soroti Jadwal Pertandingan Liga 1
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?