Suara.com - Tottenham Hotspur terus melanjutkan tren buruk mereka di musim 2019/2020 ini. Sorotan pun sontak tertuju pada sang manajer, Mauricio Pochettino, yang saat ini dipercaya benar-benar under pressure.
Setelah dibantai Bayern Munich 2-7 di Tottenham Hotspur Stadium dalam laga Liga Champions tengah pekan ini, teranyar Tottenham dicukur tim medioker Brighton dalam laga pekan kedelapan Liga Inggris.
Bertandang ke AMEX Stadium, Sabtu (5/10/2019) malam WIB, Harry Kane dan kolega dipermalukan Brighton dengan skor telak 0-3.
Itu merupakan kekalahan ketiga Tottenham di Liga Inggris musim ini dari delapan pertandingan yang telah dilakoni. The Lilywhites --julukan Tottenham-- pun kini terdampar di peringkat kesembilan klasemen sementara.
Performa Tottenham menukik tajam musim ini, tak ayal rumor pemecatan Pochettino pun mulai merebak.
Beberapa nama mulai santer dispekulasikan masuk dalam daftar kandidat pengganti Pochettino.
Salah satu rumor yang cukup kuat adalah pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate yang disebut-sebut sebagai kandidat terdepan.
Kini, Southgate pun buka suara menanggapi kabar yang mulai simpang siur ini. Pelatih berpenampilan necis itu rupanya menegaskan komitmennya bersama Timnas Inggris.
"Dengar, saya sudah mengatakannya di musim panas (2019 lalu), saya bukan seseorang yang menutup kemungkinan (untuk kembali melatih di level klub)," buka Southgate seperti dimuat Sky Sports.
Baca Juga: Tottenham Terus Terpuruk, Pochettino Mengaku Tak Takut Dipecat
"Namun, saat ini saya berkomitmen penuh untuk Inggris. Saya pelatih Inggris dan ini adalah sebuah keistimewaan besar untuk melakukan pekerjaan ini. Ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan di sini bersama tim," sambung pelatih berusia 49 tahun itu.
"Kami rasa tim dapat terus meningkat, dan sampai saya diberitahu sebaliknya, kontrak saya berakhir pada 2022 dan hanya itu," tutur Southgate.
Reputasi Southgate sebagai pelatih meroket saat menukangi Timnas Inggris di Piala Dunia 2018 lalu, di mana ia sukses membawa Three Lions --julukan Timnas Inggris-- menembus babak semifinal.
Southgate juga membawa Timnas Inggris tampil apik di pentas UEFA Nations League lalu serta di Kualifikasi Piala Eropa 2020 sejauh ini.
Southgate sendiri sudah tidak melatih di level klub selama satu dekade sejak meninggalkan Middlesbrough pada 2009 silam, dan sekarang sedang terikat kontrak dengan negaranya sampai pasca Piala Dunia 2022.
Berita Terkait
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Biaya Kemahalan, Liverpool Batal Punya 'Adik' di Liga Spanyol
-
Manchester United Dikritik Soal Pengembangan Pemain Muda: Kasus Alvaro Fernandez Jadi Sorotan
-
Pelaku Pelecehan Anak Pernah Digaji Manchester United, Kok Bisa?
-
Marc Guehi Sulit Digapai, Liverpool Alihkan Bidikan ke Bek Dortmund
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Brasil Mengerikan Lagi: Kebangkitan Casemiro di Era Carlo Ancelotti
-
Manchester United dan Arsenal Bersaing demi Striker Rp52 M, Siapa Berani Bayar Lebih Mahal?
-
Graham Potter Misuh-misuh Striker Rp2,4Triliun Belum Bisa Dimainkan Gegara Cedera
-
Ternyata Sampai Tanggal Segini Batas Voting Gol Indah Rizky Ridho di Puskas Awards 2025
-
Statistik Timur Kapadze saat Menangani Uzbekistan, Cocok untuk Timnas Indonesia?
-
Siapa Kapten Timnas Indonesia U-22di SEA Games 2025?3Nama Jadi Kandidat!
-
Jelang SEA Games 2025, Seperti apa Kondisi Penyerang Timnas Indonesia U-22?
-
Bruno Fernandes Bongkar Reaksi Tak Terduga Cristiano Ronaldo Usai Dapat Kartu Merah
-
Sir Alex Ferguson: Senne Lammens Pembelian Terbaik Manchester United
-
Indra Sjafri: Timnas Indonesia U-22 Gak Main Jelek Kok, Cuma Kalah 3-0