Suara.com - Gelandang Fulham U-23, Ben Davis, membuat keputusan mengejutkan mengenai kewarganegaraan. Setelah sempat melirik Singapura, gelandang 18 tahun itu kini memilih Thailand.
Pemain kelahiran Pukhet ini masuk dalam daftar pemain Timnas Thailand U-23 yang akan berlaga di SEA Games 2019. Baru-baru ini, ia juga diberi kesempatan bergabung latihan skuat senior.
Ben Davis bukan tanpa alasan memilih Thailand. Ia merasa tim berjuluk Gajah Perang itu memiliki masa depan yang lebih cerah, dibandingkan Singapura.
"Soal kewarganegaraan, saya sebenarnya punya empat pilihan, yaitu Singapura, Thailand, Wales, dan Inggris. Sekarang, saya memilih Thailand," kata Ben Davis, dikutip dari Siamsport.
"Alasan utama saya pilih Thailand karena saya pikir ini pilihan terbaik untukku. Saya merasa Thailand memiliki masa depan cerah dan memiliki kesempatan untuk berhasil," lanjutnya.
Ayah Ben Davis sejatinya berharap anaknya bisa membela Singapura. Namun, ia kini mendukung keputusan sang anak yang ingin membela negara kelahiran sang ibu.
"Orangtua saya mendukung keputusan saya ini. Awalnya, ayah saya ingin saya bermain untuk Singapura. Namun, untuk beberapa alasan itu tidak terjadi," tegas Ben.
Ben Davis lahir dari ibu orang Thailand, sementara ayahnya berasal dari Wales. Ia juga lahir di Thailand, tepatnya di Pukhet. Saat berusia lima tahun, ia pindah ke Singapura dan pindah lagi ke Inggris pada 2016.
Ben Davis pernah berseragam Timnas Singapura U-19 di Kualifikasi Piala Asia U-19 2018. Ia pun sempat dipanggil memperkuat Singapura senior di Kualifikasi Piala Asia 2019 pada 2018, tetapi tidak dimainkan.
Baca Juga: David de Gea Bingung Manchester United Susah Menang
Keputusan Ben Davis meninggalkan Singapura disinyalir karena tidak diizinkan untuk menunda kewajiban wajib militer (wamil). Seperti diketahui, di Singapura, pria berusia 18 tahun wajib mengikuti wamil selama dua tahun.
Sementara Ben Davis sedang meniti karier bersama Fulham untuk mewujudkan mimpi sebagai pesepak bola profesional. Jika mengikuti wamil, maka ia harus meninggalkan klub asal Inggris tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?
-
Mengenal John Herdman Pelatih Baru Timnas Indonesia, Pembicara TEDx Dikenal Motivator Ulung
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU