Suara.com - Pelatih Tira-Persikabo, Rahmad Darmawan membantah menurunnya performa timnya di Liga 1 2019 dikarenakan melempemnya sang mesin gol, Ciro Alves. Menurut Rahmad, ini kesalahan seluruh pemain yang ada di skuat Tira-Persikabo.
Belakangan performa Alves memang menurun. Terakhir kali pemain berusia 30 tahun berpaspor Brasil itu mencetak gol adalah saat melawan Perseru Badak Lampung FC pada 23 September 2019 lalu.
Melempemnya Ciro Alves pun berdampak kepada tim yang dibelanya. Tira-Persikabo belum mendapatkan kemenangan dari sembilan laga terakhir yang mereka jalani.
Padahal, Tira-Persikabo pernah tidak terkalahkan dalam 13 laga di Liga 1 2019 dan sempat menguasai peringkat pertama dan kedua klasemen.
Tira-Persikabo saat ini tertahan di peringkat kelima klasemen sementara setelah terkini mereka hanya bisa bermain imbang 1-1 dengan sang tamu, Arema FC pada laga pekan ke-24 Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (24/10/2019).
Rahmad Darmawan menyatakan, ia tidak pernah bergantung kepada satu pemain. Jika Tira-Persikabo tampil buruk, dia yang harus disalahkan.
"Saya rasa kami tidak pernah bergantung kepada satu pemain. Sudah saya tekankan dari awal, respek, kerja sama antar pemain. Dan semua yang dipunyai dalam kemenangan atau kekalahan, itu andil pemain secara kolektif," tutur pelatih yang akrab disapa RD itu.
"Jadi soal sebuah hasil laga itu tanggung jawab saya, terutama kalau kalah. Kalau performa, saya lihat kemarin dan hari ini, jujur memang belum kembali total," kata pelatih berusia 52 tahun itu di Stadion Pakansari, Kamis (24/10/2019).
Meski demikian, RD sendiri mengakui memang ada kehilangan kepercayaan diri dari para pemain. Ini terlihat saat Tira-Persikabo diimbangi Arema.
Baca Juga: PSS Sleman Gagal Menang Hadapi Persija Jakarta
"Saat ini betul-betul para pemain seperti kehilangan kepercayaan diri. Ini tugas saya untuk mengatasi masalah ini. Di sini saya tidak mengeluh dan melemparkan alasan. Tidak!" tegas RD.
"Ini tanggung jawab saya sebagai pelatih membangkitkan confidence pemain ke level yang benar. Termasuk Ciro dan semua pemain alami hal yang sama," tukas mantan pelatih Persija Jakarta itu.
Berita Terkait
-
Demi Ketajaman Timnas Indonesia, Penyerang Garang di Super League Ini Bisa Dinaturalisasi
-
Persipura Resmi Tunjuk Rahmad Darmawan Sebagai Pelatih Baru
-
Resmi Berpisah dengan Ricardo Salampessy, Persipura Bakal Dilatih Rahmad Darmawan?
-
Thom Haye Gabung Persib, Eks Pelatih Timnas Indonesia: Apa Salahnya?
-
Diminta Serius, Laga Lawan Taiwan dan Lebanon Krusial untuk Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Dear Erick Thohir! Sejarah Tercipta di Solo, Timnas Indonesia CP Lolos IFCPF World Cup 2026
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru: PSSI Fokus SEA Games 2025, Indonesia Makin Ketinggalan
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
3 Penilaian PSSI Anggap Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20