Suara.com - Stadion Manahan Solo yang merupakan salah satu venue dengan fasilitas standar FIFA dinyatakan siap menyambut pertandingan sepak bola Piala Dunia U-20 2021.
Sebagaimana diketahui, Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021, dan Stadion Manahan Solo adalah salah satu dari 10 venue yang diajukan PSSI ke FIFA untuk gelaran akbar dua tahunan itu.
"Stadion sudah 100 persen siap digunakan," kata Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo di Solo, Jumat (25/10/2019).
Rudyatmo menyambut gembira terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Pilada Dunia U-20 setelah menyingkirkan Peru dan Brasil.
"Kami mengapresiasi langkah PSSI yang berhasil meyakinkan FIFA, sehingga membuat Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021. Stadion Manahan salah satu yang diajukan PSSI ke FIFA sebagai venue," ujar Rudyatmo.
Menurut dia, stadion ini sudah uji coba lampu untuk pertandingan malam hari beberapa waktu lalu. Sedangkan seluruh fasilitas di dalam sudah selesai sehingga siap menggelar Piala Dunia 2021.
"Kami sebelumnya sempat sudah merintis agar Piala Dunia 2022 yang sekarang di Qatar itu, bisa masuk di Indonesia. Namun, akhirnya tawaran untuk tuan rumah, event Piala Dunia U-20 di Indonesia ini."
Dia menjelaskan pada Piala Dunia U-20, Solo perlu menempuh beberapa perubahan, terutama lapangan pendukung yang akan digunakan untuk latihan tim-tim peserta Piala Dunia U-20.
Menurut dia, lapangan untuk latihan tim seperti di Banyuanyar dapat diperluas dengan salah satunya menambah fasilitas ruang ganti yang sudah diajukan ke PSSI.
Baca Juga: Harapan Fakhri Husani Jika Skuatnya Disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2021
"Salah satunya nanti Banyuanyar, kemudian lapangan Karangasem, Kota Barat, Stadion Sriwedari, dan Stadion UNS. Hal ini, kira-kira mampu untuk mendukung program pelatihan dan pemanasan untuk Piala Dunia U-20 2021 mendatang."
Venue, kata dia, membutuhkan ruang tempat ganti dan latihan terutama rumput yang kualitasnya dengan Stadion Manahan.
Rudyatmo juga meminta peran serta suporter, antara lain dengan tidak berulah agar tidak merugian tuan rumah.
"Kami mengajak semua suporter sepak bola harus dapat menjaga kesantunan, sebuah pertandingan atau kompetisi menang atau kalah hal biasa, dan harus sportif, dan jangan sampai berlebihan."
Bahkan, sebelum menjabat Menteri BUMN, pengusaha Erick Thohir mengaku bangga dan mengagumi fasilitas lapangan sepak bola Stadion Manahan Solo.
"Stadion Manahan Solo, ternyata memang bagus. Kelasnya internasional dan jauh lebih bagus dibanding kandang timnya Oxford United Liga 3 Inggris," kata Erick seperti dimuat Antara.
Berita Terkait
-
Main di Kandang, Prabowo Minta Timnas Indonesia Wajib Menang saat Lawan Laos
-
Ini Kandang Kita! Cek Rute Bus ke Stadion Manahan untuk Dukung Timnas Indonesia
-
Drawing Piala AFF U-16 2024, Vietnam Merasa Beruntung Lolos dari Grup Maut
-
Piala Dunia U-17 di Solo Laris Peminat, Tiket Gratis untuk Semifinal Kemungkinan Dihentikan
-
6 Destinasi Wisata Dekat Stadion Manahan Solo, Nonton Piala Dunia U-17 Sambil Liburan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun