Suara.com - Stadion Manahan Solo yang merupakan salah satu venue dengan fasilitas standar FIFA dinyatakan siap menyambut pertandingan sepak bola Piala Dunia U-20 2021.
Sebagaimana diketahui, Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021, dan Stadion Manahan Solo adalah salah satu dari 10 venue yang diajukan PSSI ke FIFA untuk gelaran akbar dua tahunan itu.
"Stadion sudah 100 persen siap digunakan," kata Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo di Solo, Jumat (25/10/2019).
Rudyatmo menyambut gembira terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Pilada Dunia U-20 setelah menyingkirkan Peru dan Brasil.
"Kami mengapresiasi langkah PSSI yang berhasil meyakinkan FIFA, sehingga membuat Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021. Stadion Manahan salah satu yang diajukan PSSI ke FIFA sebagai venue," ujar Rudyatmo.
Menurut dia, stadion ini sudah uji coba lampu untuk pertandingan malam hari beberapa waktu lalu. Sedangkan seluruh fasilitas di dalam sudah selesai sehingga siap menggelar Piala Dunia 2021.
"Kami sebelumnya sempat sudah merintis agar Piala Dunia 2022 yang sekarang di Qatar itu, bisa masuk di Indonesia. Namun, akhirnya tawaran untuk tuan rumah, event Piala Dunia U-20 di Indonesia ini."
Dia menjelaskan pada Piala Dunia U-20, Solo perlu menempuh beberapa perubahan, terutama lapangan pendukung yang akan digunakan untuk latihan tim-tim peserta Piala Dunia U-20.
Menurut dia, lapangan untuk latihan tim seperti di Banyuanyar dapat diperluas dengan salah satunya menambah fasilitas ruang ganti yang sudah diajukan ke PSSI.
Baca Juga: Harapan Fakhri Husani Jika Skuatnya Disiapkan untuk Piala Dunia U-20 2021
"Salah satunya nanti Banyuanyar, kemudian lapangan Karangasem, Kota Barat, Stadion Sriwedari, dan Stadion UNS. Hal ini, kira-kira mampu untuk mendukung program pelatihan dan pemanasan untuk Piala Dunia U-20 2021 mendatang."
Venue, kata dia, membutuhkan ruang tempat ganti dan latihan terutama rumput yang kualitasnya dengan Stadion Manahan.
Rudyatmo juga meminta peran serta suporter, antara lain dengan tidak berulah agar tidak merugian tuan rumah.
"Kami mengajak semua suporter sepak bola harus dapat menjaga kesantunan, sebuah pertandingan atau kompetisi menang atau kalah hal biasa, dan harus sportif, dan jangan sampai berlebihan."
Bahkan, sebelum menjabat Menteri BUMN, pengusaha Erick Thohir mengaku bangga dan mengagumi fasilitas lapangan sepak bola Stadion Manahan Solo.
"Stadion Manahan Solo, ternyata memang bagus. Kelasnya internasional dan jauh lebih bagus dibanding kandang timnya Oxford United Liga 3 Inggris," kata Erick seperti dimuat Antara.
Berita Terkait
-
Main di Kandang, Prabowo Minta Timnas Indonesia Wajib Menang saat Lawan Laos
-
Ini Kandang Kita! Cek Rute Bus ke Stadion Manahan untuk Dukung Timnas Indonesia
-
Drawing Piala AFF U-16 2024, Vietnam Merasa Beruntung Lolos dari Grup Maut
-
Piala Dunia U-17 di Solo Laris Peminat, Tiket Gratis untuk Semifinal Kemungkinan Dihentikan
-
6 Destinasi Wisata Dekat Stadion Manahan Solo, Nonton Piala Dunia U-17 Sambil Liburan
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
7 Fakta Bakengrind, Roti 'Bebas Gluten' yang Diduga Penipuan dan Membahayakan
Terkini
-
Erick Thohir Santai Timnas Indonesia Dipecundangi Arab Saudi
-
Harry Kane Absen Bela Timnas Inggris vs Wales karena Cedera Pergelangan Kaki
-
Head to Head Timnas Indonesia vs Irak, Miris Lihatnya
-
Media Korea Bawa-bawa Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Kalah dari Arab Saudi
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
Kata-kata Ole Romeny Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Arab Saudi
-
Strategi Patrick Kluivert Amankan Tiket Piala Dunia 2026: Lupakan Arab Saudi, Fokus Hantam Irak!
-
Statistik Miris Produktivitas Gol Timnas Indonesia Era Kluivert, Ketolong Penalti
-
Kenapa Patrick Kluivert Yakin Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Irak?
-
Sukses Balas Dendam ke Timnas Indonesia, Herve Renard: Kalian Sempat Jadi Duri dalam Daging Kami