Suara.com - Mantan pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino berencana secepatnya untuk kembali melatih di persepakbolaan Eropa, dengan dirinya menatikan sejumlah "proyek atraktif". Demikian penyataan juru taktik berusia 47 tahun itu kepada Fox Sports.
Pochettino yang sukses mengantarkan Tottenham ke final Liga Champions musim lalu, dipecat setelah hasil buruk di semua kompetisi pada musim 2019/2020 ini.
Pelatih asal Argentina tersebut digantikan oleh Jose Mourinho yang sejak itu mengantarkan Tottenham mencatat tiga kemenangan beruntun di semua ajang.
Pochettino sejak itu dikait-kaitkan oleh media massa Inggris dengan posisi lowong di Arsenal yang menjadi seteru sekota Tottenham, selain juga dengan Manchester United, Bayern Munich, serta Real Madrid.
"Ada banyak klub dan proyek-proyek menarik bagi saya untuk diambil. Tentu saja saya ingin secepatnya kembali melatih di Eropa," kata Pochettino kepada Fox Sports di Argentina, seperti dilansir The Guardian.
"Seusia saya tidak perlu banyak waktu untuk bangkit. Saya terbuka mendengarkan proyek-proyek di depan saya, proyek-proyek yang atraktif. Tetapi untuk saat ini, yang paling penting bagi saya adalah berpikir jernih setelah lima setengah tahun musim yang luar biasa bersama Tottenham," celotehnya.
"Tujuan saya adalah menggapai kemampuan dalam membangun diri dan mengembalikan motivasi diri," sambung eks pelatih Espanyol dan Southampton itu.
Pochettino, yang mengunjungi bekas klubnya Newell's Old Boys akhir pekan lalu, pun menampik kemungkinan menerima tugas di Argentina. Ia masih ingin melanjutkan karier kepelatihannya di Eropa
"Adalah niat saya kembali menjadi manajer di Eropa. Sulit bagi saya membayangkan sebuah proyek di Argentina," tutur Pochettino
Baca Juga: Hasil Undian Putaran Ketiga Piala FA 2019/2020, Ada Derby Merseyside
"Sekarang saya butuh ketenangan selama beberapa hari dan melihat apa yang terjadi. Saya tak punya banyak waktu untuk mencerna apa yang sudah terjadi. Keputusan terbaik saya adalah datang ke Argentina untuk istirahat selama 10 hari," tukasnya.
Berita Terkait
-
CEO Brighton Tutup Peluang Transfer Carlos Baleba ke Manchester United
-
Ruben Amorim The Next Enzo Maresca? Terang-terangan Lawan Petinggi Klub
-
Owen Sebut Ayden Heaven Biang Kerok Manchester United Cuma Raih Satu Poin
-
MU Ditahan Imbang Leeds, Ruang Ganti Memanas, Ruben Amorim Menolak Mundur
-
Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris Usai Manchester United Ditahan Leeds United
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
John Herdman Datang ke Indonesia Bersama Satu Asisten Pelatih, Siapakah Dia?
-
John Herdman: Potensi dan Bakat Timnas Indonesia Sangat Besar
-
Sisi Lain Cristian Chivu, Muka Kalem Tapi Bisa Meledak-ledak sampai Kehilangan Suara
-
Siapa Clare Herdman? Sosok Istri yang Setia Mendampingi Karier John Herdman
-
Bos Persik Tolak Mentah-mentah Eks Persib Gabung Persija Jakarta
-
Jarak Makin Lebar, Bintang Keturunan Indonesia Yakin Man City Masih Bisa Jegal Arsenal
-
Dua Bek Senior Dirumorkan Angkat Koper, Inter Milan Serius Dekati Tandem Jay Idzes
-
Rodri Pulih dari Cedera, Real Madrid Ikut Semringah
-
John Herdman Jadi Bahan Perbincangan Hangat Media Malaysia Demi Target Piala AFF
-
Igli Tare Sebut Lini Belakang AC Milan Solid, Batal Rekrut Jay Idzes?