Suara.com - Mantan pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino berencana secepatnya untuk kembali melatih di persepakbolaan Eropa, dengan dirinya menatikan sejumlah "proyek atraktif". Demikian penyataan juru taktik berusia 47 tahun itu kepada Fox Sports.
Pochettino yang sukses mengantarkan Tottenham ke final Liga Champions musim lalu, dipecat setelah hasil buruk di semua kompetisi pada musim 2019/2020 ini.
Pelatih asal Argentina tersebut digantikan oleh Jose Mourinho yang sejak itu mengantarkan Tottenham mencatat tiga kemenangan beruntun di semua ajang.
Pochettino sejak itu dikait-kaitkan oleh media massa Inggris dengan posisi lowong di Arsenal yang menjadi seteru sekota Tottenham, selain juga dengan Manchester United, Bayern Munich, serta Real Madrid.
"Ada banyak klub dan proyek-proyek menarik bagi saya untuk diambil. Tentu saja saya ingin secepatnya kembali melatih di Eropa," kata Pochettino kepada Fox Sports di Argentina, seperti dilansir The Guardian.
"Seusia saya tidak perlu banyak waktu untuk bangkit. Saya terbuka mendengarkan proyek-proyek di depan saya, proyek-proyek yang atraktif. Tetapi untuk saat ini, yang paling penting bagi saya adalah berpikir jernih setelah lima setengah tahun musim yang luar biasa bersama Tottenham," celotehnya.
"Tujuan saya adalah menggapai kemampuan dalam membangun diri dan mengembalikan motivasi diri," sambung eks pelatih Espanyol dan Southampton itu.
Pochettino, yang mengunjungi bekas klubnya Newell's Old Boys akhir pekan lalu, pun menampik kemungkinan menerima tugas di Argentina. Ia masih ingin melanjutkan karier kepelatihannya di Eropa
"Adalah niat saya kembali menjadi manajer di Eropa. Sulit bagi saya membayangkan sebuah proyek di Argentina," tutur Pochettino
Baca Juga: Hasil Undian Putaran Ketiga Piala FA 2019/2020, Ada Derby Merseyside
"Sekarang saya butuh ketenangan selama beberapa hari dan melihat apa yang terjadi. Saya tak punya banyak waktu untuk mencerna apa yang sudah terjadi. Keputusan terbaik saya adalah datang ke Argentina untuk istirahat selama 10 hari," tukasnya.
Berita Terkait
-
Leeds United vs Manchester United: Duel Panas di Elland Road, Prediksi Skor dan Susunan Pemain
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Manchester United Diam-diam Pantau Striker Crystal Palace
-
Enzo Maresca Dipecat, Ruben Amorim Menyusul? Oliver Glasner Siap Jadi Pengganti
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Arsenal vs Bournemouth, Mikel Arteta Pusing Dua Pemain Penting Diprediksi Absen
-
Dadakan Gantikan Enzo Maresca Lawan Man City, Pelatih Interim Chelsea Dimarahi Istri
-
Hasil Super League: Borneo FC Comeback di Waktu Kritis Hancurkan PSM Makassar
-
Hasil Persija Jakarta vs Persijap Jepara: Macan Kemayoran Ngamuk di Babak Kedua, Menang 2-0
-
Gaspol! Jadwal Debut John Herdman Bersama Timnas Indonesia dan U-23
-
Bursa Transfer LaLiga: Barcelona Bidik Wing Back Dortmund, Siapkan Duit Rp350 M!
-
John Herdman Resmi Pelatih Timnas Indonesia, Erick Thohir: Ini Sepak Bola Era Baru
-
Profil Calum McFarlane Caretaker Chelsea, Minim Jam Terbang Langsung Lawan Guardiola di Etihad
-
Super League Diserbu Pemain-pemain Asing Liga India yang Gagal Digelar
-
Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Beruntung Bisa Dilatih John Herdman