Suara.com - Presiden Persiraja Banda Aceh, Nazaruddin Dek Gam, punya permintaan khusus terkait jadwal Liga 1 2020 untuk PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Ia meminta PT LIB agar timnya bisa dijadwalkan menjalani laga tandang beruntun ketika menyambangi tim di wilayah Indonesia bagian tengah dan timur.
Sebab, Dek Gam menganggap akan sangat berat di ongkos jika Persiraja melakoni laga away tidak beruntun di wilayah tengah dan timur Indonesia.
Ia mencontohkan biaya untuk melakoni away ke Persipura Jayapura. Dari Aceh ke Papua, Persiraja butuh biaya minimal Rp 15 juta untuk transportasi saja.
"Jadi kalau ke wilayah ujung timur kami sekali jalan saja, tidak berulang-ulang, makanya kami berharap agar PT LIB bisa menjadwalkan pertandingan Persiraja beruntun," kata Dek Gam di laman resmi klub.
"Paling besar pengeluar itu untuk transportasi, terutama untuk tiket pesawat," tuturnya menambahkan.
Namun, Dek Gam juga tidak mau jika Liga 1 2020 dibuat format dua wilayah. Pasalnya, ia juga ingin masyarakat Aceh menyaksikan tim-tim seperti PSM Makassar, Persipura Jayapura, dan Bali United.
"Kami tetap mau satu wilayah, tidak dibagi dua, karena sangat merugikan penonton kami karena tidak bisa menonton klub-klub seperti PSM, Persipura, dan Bali United, kalau kompetisi dibagi dua wilayah," tegasnya menutup.
Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia U-16 Berharap India Bawa Skuat Terbaiknya
Berita Terkait
-
Ingin Lebih Gacor Lagi, Greg Nwokolo Ganti Nomor Punggung
-
Persiraja Masih Akan Tambah Amunisi untuk Bersaing di Liga 1 2020
-
Nadeo Datang, Bek Bali United: Semoga Tahun Ini Bisa Juara Lagi
-
Persita Jalani Latihan Perdana, Pelatih Widodo C Putro Fokus Hal Ini
-
Persiraja Sangat Terbantu Jika Janji Iwan Bule Soal Subsidi Terlaksana
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mengenal John Herdman Pelatih Baru Timnas Indonesia, Pembicara TEDx Dikenal Motivator Ulung
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso, Arbeloa Jadi Pengganti: Keputusan Tepat atau Terburu-buru?
-
Hari Ini John Herdman Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia Pukul 09.00 WIB
-
Kegilaan Justin Hubner, Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan dan Cetak Gol!
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese