Suara.com - Persib Bandung sukses memenangi laga kedua mereka di turnamen pramusim Asia Challenge 2020. Maung Bandung --julukan Persib-- menundukkan tim Vietnam, Hanoi FC dengan skor 2-0 di Stadion Shah Alam, Malaysia, Minggu (19/1/2020).
Persib sendiri diputuskan menang oleh wasit setelah pertandingan tidak bisa dilanjutkan saat memasuki babak kedua. Laga memang berakhir prematur alias harus dihentikan karena lapangan tergenang akibat hujan deras.
Dua gol Persib pada pertandingan ini terjadi di babak pertama. Puja Abdillah masuk score sheet pada menit ke-19, sebelum Beni Oktovianto menambah keunggulan Maung Bandung pada menit ke-39.
Dominasi Persib atas Hanoi FC telah terlihat sejak awal babak pertama.
Turun dengan kekuatan berbeda dari laga sebelumnya, di mana mereka dibantai tim Malaysia Selangor FA dengan skor 0-3 semalam, Persib asuhan Robert Alberts langsung tancap gas.
Kali ini Robert memercayakan barisan penyerangan kepada Wander Luiz, yang disokong oleh Puja Abdillah, Beni Oktovianto dan Abdul Aziz. Kreasi lini serang Persib mampu merepotkan pertahanan Hanoi FC.
Babak pertama pun Persib langsung unggul 2-0. Dua gol tersebut lahir dari skema permainan terbuka.
Babak pertama pun berjalan seru. Kedua tim saling menampilkan permainan menyerang dan menciptakan beberapa peluang emas, meski Persib unggul dengan skor yang meyakinkan.
Memasuki paruh kedua, pertandingan sempat mengalami penundaan.
Baca Juga: Sporting CP Tembak Harga, MU Terancam Batal Datangkan Bruno Fernandes
Hujan disertai petir dan angin kencang membuat wasit Abdul Rahman Wahab asal Malaysia terpaksa mengurungkan niatnya untuk meniup peluit tanda babak kedua dimulai. Laga pun tertunda nyaris satu jam lebih.
Akibat hujan deras, lapangan stadion menjadi tergenang parah. Laju bola di lapangan pun sempat diuji wasit, namun memang tetap sulit untuk dikendalikan.
Setelah melalukan perundingan dengan kedua kesebelasan, akhirnya wasit pun memutuskan untuk mengakhiri pertandingan dengan keunggulan Persib 2-0.
Berita Terkait
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Persib Incar Joey Pelupessy? Bung Binder Bongkar Rahasia Transfer Mengejutkan Maung Bandung
-
Dulu Naik Ferrari di PSG, Kini Layvin Kurzawa Dibonceng Motor Matic ke Latihan Persib
-
Mendarat di Jakarta, Pemain Keturunan Palembang Bisa Perkuat Timnas Indonesia
-
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Pengakuan Pemain Berdarah Medan: Berpeluang Bela 3 Negara, Timnas Indonesia Cukup Tertarik
-
Tak Ikut Arus ke Super League, 9 Pemain Timnas Indonesia Ini Masih Bertahan di Liga Top Eropa
-
Pemain Rp86,91 Miliar Berpotensi Absen Bela Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
John Herdman Belum Debut, 2 Negara Sudah Antre Ingin Uji Coba Lawan Timnas Indonesia
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan