Suara.com - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Edinson Cavani telah mengajukan transfer request kepada pihak klub alias minta dilepas pada bursa transfer Januari 2020 ini. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Direktur Olahraga PSG, Leonardo.
Sederet cedera minor dan masalah kebugaran musim ini, serta gacornya performa Mauro Icardi, memang membuat Cavani kian terpinggirkan dari starting eleven PSG racikan pelatih Thomas Tuchel.
Cavani baru tampil 14 kali untuk PSG di semua kompetisi musim ini, dan baru mengemas lima gol plus sebiji assist.
"Benar, hari ini ia (Cavani) memang meminta untuk pergi dari PSG. Dia ingin pergi Januari ini," ungkap Leonardo seperti dimuat Tribal Football.
"Kami sedang mempelajari situasinya. Juga benar bahwa ada pendekatan dari Atletico Madrid," beber eks gelandang Timnas Brasil yang bernama lengkap Leonardo Nascimento de Araujo itu.
"PSG tidak ingin melepasnya, namun kami harus mendengarkannya karena kami sangat menghormati sang pemain," tukasnya.
Meski tren permainannya tengah menurun, terlebih usia Cavani saat ini sudah tak muda lagi, yakni 32 tahun, namun penyerang internasional Uruguay itu rupanya tak sepi peminat.
Selain Atletico Madrid yang diyakini telah mengajukan penawaran resmi, sederet klub top Liga Inggris kabarnya juga sangat berhasrat meminang Cavani pada Januari ini.
Manchester United, Chelsea, serta Tottenham Hotspur disebut-sebut siap bersaing ketat untuk mengamankan servis bomber berjuluk El Matador itu.
Baca Juga: Kucurkan Rp 528 Miliar, Real Madrid Resmi Datangkan Reinier dari Flamengo
Manchester United butuh tambahan tenaga baru di sektor depan setelah Marcus Rashford dipastikan menepi cukup lama akibat cedera punggung, sementara manajer Chelsea, Frank Lampard secara frontal telah menyatakan kekagumannya pada permainan Cavani.
Cavani saat ini berstatus top skor sepanjang PSG, dengan torehan 198 gol dari 293 pertandingan di semua ajang semenjak gabung dari Napoli pada musim panas 2013 silam.
Sebagai informasi tambahan, kontrak penyerang tengah bertinggi 184 cm itu di Parc des Princes, markas PSG, akan kedaluwarsa di akhir musim ini.
Jika PSG tak melegonya pada Januari ini, maka Cavani tentu bisa cabut dengan status free transfer pada musim panas mendatang.
So, pilih Premier League atau La Liga, Cavani?
Berita Terkait
-
Bakal Bela Ajax Amsterdam, Maarten Paes Cuma Jadi Kiper Pilihan Ketiga?
-
Maarten Paes Selangkah Lagi ke Ajax Dikontrak 3,5 Tahun Ditebus Cuma Rp19,8 Miliar
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Siapa Dro Fernandez? Pemain Keturunan Filipina Calon Musuh Calvin Verdonk
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
5 Bintang Naturalisasi Ini Justru Melejit ke Klub Top Eropa Usai Bela Timnas Indonesia
-
Bobotoh Harap Sabar! Sudah Ikut Latihan, Layvin Kurzawa Belum Bisa Debut Lawan Persis Solo
-
Usai Bantai Korea Selatan 5-0, Timnas Futsal Indonesia Panggil Suporter untuk Hajar Kirgistan
-
Murni Jago, Timnas Futsal Indonesia Tak Butuh Hal Spesial untuk Bantai Korsel di Piala Asia
-
Benfica vs Real Madrid: Reuni Emosional Jose Mourinho dan Alvaro Arbeloa di Liga Champions
-
Dulu Ngaku Punya Darah Indonesia, Juwensley Onstein Ralat Kata-katanya usai Gabung Barcelona
-
Sebelum Gabung Persija, Shayne Pattynama Dapat Bisikan dari Bintang Persib Bandung
-
Dua Pemain Kunci Barcelona Absen Lawan Eks Klub Kevin Diks, Fermin Lopez Jadi Tumpuan
-
Darah Medan di Camp Nou: Juwensley Onstein Resmi Jalani Tes Medis di Barcelona
-
Dikritik Merumput di Liga Indonesia, Shayne Pattynama Tak Pernah Ragu Gabung Persija Jakarta