Suara.com - Kepergian Kobe Bryant yang meninggal dunia karena kecelakaan helikopter juga dirasakan di dunia sepak bola. Dari tim - tim sepak bola hingga para pemain menyatakan rasa dukanya atas kepergian legenda NBA itu.
Kobe Bryant mengalami kecelakaan saat menumpangi helikopter pada Minggu (26/1/2020) waktu setempat. Helikopternya jatuh di kawasan Calabasas, California.
Rasa duka cita pun mengalir atas meninggalnya peraih gelar Most Valuable Player NBA 2008 di usia 41 tahun, termasuk dari dunia sepak bola.
Klub raksasa Inggris, Manchester United lewat akun twitternya menyatakan rasa duka citanya atas meninggalnya, Kobe Bryant.
"Kami sangat sedih mengetahui kematian tragis dari legenda bola basket Kobe Bryant. Pikiran dan belasungkawa kami bersama orang-orang terkasihnya di saat yang sangat sulit ini," tulis MU dalam akun Twiterrnya yang diunggah bersama foto Kobe.
Begitu juga dengan dua klub raksasa Spanyol, Barcelona dan juga Real Madrid menyatakan rasa duka citanya atas meninggalnya legenda NBA.
"Terkejut dengan kematian @Kobe Bryant, seorang atlet teladan baik di dalam maupun di luar lapangan basket. Belasungkawa kami tulus untuk keluarga dan orang-orang terkasihnya. Beristirahat dengan damai," cuit Barcelona di akun Twitternya.
Sementara Real Madrid lewat situs resminya juga menyatakan rasa duka citanya. "Klub ingin menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan teman-teman mereka atas kehilangan ini yang telah mengejutkan dunia olahraga."
Dari Italia, AC Milan dan Inter Milan menyatakan rasa duka citanya atas meninggalnya Kobe Bryant. Sementara para pemain bintang sepak bola dunia juga berduka cita atas tewasnya Black Mamba.
Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo dan juga kapten Barcelona Lionel Messi juga mengucapkan rasa duka kepada keluarga Kobe Bryant lewat akun Instagramnya.
Sementara bintang muda Paris Saint Germain Kylan Mbape juga memposting pesan singkat itu melalu akun Twitternya. Ia menulis RIP Legend di akun Twitternya bersama foto dirinya dengan Kobe Bryant.
Sedangkan penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, mewujudkan belasungkawa kepada Kobe Bryant dalam tunjukkan kala berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Lille dalam lanjutan Liga Prancis 2019/2020.
RIP Koba Bryant
Berita Terkait
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford, Siapkan Tebusan Rp588 Miliar di Akhir Musim
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico