Suara.com - Persija Jakarta lolos ke final Piala Gubernur Jawa Timur 2020. Hasil tersebut dipastikan oleh Persija setelah menekuk Madura United dengan skor tipis 2-1.
Pada laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020 yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (17/2/2020) malam WIB, gol Persija dibuka oleh Marko Simic di awal pertandingan.
Novri Setiawan memperbesar keunggulan Persija menjadi 2-0 di babak kedua. Sementara Madura United hanya mampu membalas satu gol lewat Greg Nwokolo.
Dengan kemenangan tersebut Persija lolos ke final. Skuat besutan Sergio Farias ini akan menunggu pemenang Persebaya vs Arema FC di semifinal lainnya yang akan digelar di Blitar, Selasa (18/2/2020).
Jalannya Pertandingan
Madura United lebih dulu mencoba melakukan tekanan namun belum membahayakan gawang Persija yang dikawal oleh kiper Shahar Ginanjar. Persija mulai membangun serangan ke pertahanan Madura United.
Sebuah serangan cepat yang dilakukan Persija sudah menghasilkan gol di menit ke-3. Marco Simic sukses menjebol gawang Madura United setelah memanfaatkan bola rebound dari sepakan Riko Simanjuntak.
Lagi tekanan dilakukan oleh Persija lewat Riko namun pemain Madura United mampu menghentikannya. Sebuah tendangan bebas masih belum membuahkan hasil.
Sementara usaha Madura United melakukan tekanan ke pertahanan Persija. Namun belum ada ancaman yang berbahaya dilakukan Greg Nwokolo dan Beto ke gawang Persija.
Baca Juga: Solskjaer Berharap Besar pada Odion Ighalo di Stamford Bridge
Pada menit ke-15, sepakan keras Greg dari sisi kanan masih dapat diblok oleh kiper Shahar. Persija langsung balik menekan namun Simic gagal memanfaatkan umpan Marco Motta.
Madura United kembali mencoba membuka serangan lewat crossing Marco ke depan gawang namun masih gagal. Sementara usaha Greg juga masih dapat diredam oleh Marco Motta.
Sedangkan umpan crossing gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Greg lewat sundulannya di menit ke-22. Sementara ancaman Persija lewat sepakan keras Simic masih belum membuahkan hasil.
Pada menit ke-31, sebuah peluang Tony Sucipto gagal memanfaatkan peluangnya setelah sepakannya masih berada di atas gawang Madura United yang dikawal M. Ridho.
Sementara tendangan bebas Syahrian Abimanyu yang sudah mengarah ke gawang masih dapat ditepis Shahar di menit ke-35. Ganti Persija mengancam lewat tendangan bebas Riko tapi dapat diblok kiper Ridho.
Memasuki akhir babak pertama Shahar berhasil menggagalkan satu peluang Madura United. Hingga turun minum skor masih tetap 1-0 bagi keunggulan Persija.
Di babak kedua, Persija dan Madura United sama - sama mencoba membuka serangan. Beberapa kali usaha yang dilakukan Madura United di awal masih dapat diamankan kiper Shahar Ginanjar.
Berita Terkait
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Momen Persija Tiba di Markas Persib Bandung dengan Pengawalan 6 Rantis
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Selain Cesar Meylan, Ada 1 Asisten Pelatih Lagi yang Diboyong John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Sisi Lain John Herdman, Ternyata Sangat Sayang pada Keluarganya
-
Siapa Cesar Meylan Sang Tangan Kanan John Herdman? Ini Profilnya!
-
Hasil Liga Italia: Lazio Tekuk Hellas Verona 1-0 Berkat Kesalahan Fatal Bek Victor Nelsson
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Bayern Muenchen Bantai Wolfsburg 8-1 di Allianz Arena
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti