Suara.com - Super big match antara Chelsea vs Bayern Munich siap tersaji di babak 16 besar Liga Champions 2019/2020. Chelsea akan menjamu Bayern pada laga leg pertama perdelapanfinal di Stamford Bridge, London, Rabu (26/2/2020), pukul 03.00 dini hari WIB.
Chelsea menatap partai ini dengan moral tim yang tengah naik. Akhir pekan lalu, The Blues baru saja menggasak Tottenham Hotspur 2-1 di kandang dalam Derby London lanjutan Liga Inggris musim ini.
Meski demikian, jika ditelisik lebih detil, form terkini Chelsea jelas jauh dari kata memuaskan. Dalam enam laga pamungkas di semua ajang, The Blues cuma mampu merengkuh dua kemenangan dengan torehan dua kekalahan.
Jelang laga kontra Bayern, manajer Chelsea, Frank Lampard pun mengaku bisa maklum jika timnya dilabeli underdog alias tidak diunggulkan untuk menang.
Well, sangat wajar memang jika Bayern lebih diunggulkan dalam tie ini untuk melenggang ke babak delapan besar.
Bayern sejatinya menghadapi awal yang sulit musim ini sampai harus mengganti manajer Niko Kovac dengan Hansi Flick pada November 2019 lalu.
Akan tetapi, sejak itu The Bavarians --julukan Bayern-- berhasil bangkit dan kini memimpin klasemen sementara Bundesliga Jerman.
Bayern juga tercatat memenangi semua laga mereka di fase grup Liga Champions musim ini, termasuk menang besar 7-2 atas Tottenham Hotspur di London pada Oktober tahun lalu.
Bayern adalah juara Grup B dan merupakan tim tertajam di fase grup Liga Champions 2019/2020 dengan torehan 24 golnya.
Baca Juga: Pelatih Bayern Munich: Nyali Chelsea Pasti Ciut Hadapi Lewandowksi
Trivia lainya, Bayern juga tak terkalahkan dalam 10 partai terakhir mereka di semua ajang. FC Hollywood --julukan Bayern lainnya-- pun memiliki kartu truf dalam diri sang penyerang maut, Robert Lewandowski.
Pertandingan ini menjadi pertama kalinya kedua tim bertemu sejak final terkenal Liga Champions di Munich pada 2012 silam, ketika Chelsea mengalahkan Bayern lewat adu penalti.
Pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Chelsea vs Bayern Munich bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Chelsea vs Bayern Munich.
Berita Terkait
-
Kata-kata Liam Rosenior Usai Bawa Chelsea Menang 5-1 di Piala FA
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Mike Maignan Setuju Perpanjang Kontrak, Chelsea Gigit Jari
-
Emmanuel Petit: Campur Tangan Bos Jadi Biang Kerok Hancurnya Chelsea
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
-
Klasemen Super League 2025 Terbaru: Persib Bandung Geser Borneo FC dari Puncak Usai Tekuk Persija
-
Hasil Piala Prancis: PSG Tersingkir Usai Kalah Tipis 0-1 dari Rival Sekota Paris FC
-
Hasil Liverpool vs Barnsley Skor 4-1, Dominik Szoboszlai dan Florian Wirtz Cetak Gol Edan!
-
Michael Carrick Kandidat Terkuat Pelatih Sementara Manchester United Gantikan Ruben Amorim
-
Alvaro Arbeloa Resmi Jadi Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso Usai Kalah dari Barcelona di Final Piala Super Spanyol 2026