Suara.com - Para pemain dan juga pelatih Borussia Moenchengladbach secara sukarela menawarkan pemotongan gaji mereka selama Liga Jerman dan banyak kompetisi sepak bola di Eropa tengah tertangguhkan karena pandemi virus corona Covid-19.
Hal itu diungkapkan oleh Direktur Olahraga Gladbach, Max Eberl, melalui laman resmi klub pada Kamis (19/3/2020). Ia juga menyampaikan pihaknya tengah mencari cara agar para sponsor tetap menerima haknya sesuai kontrak.
"Para pemain tahu kondisinya. Ini berkaitan dengan pekerjaan mereka, dan tentunya mereka sudah mencari info serta mempertimbangkan banyak hal," ujar Eberl seperti dilansir Antara.
"Para pemain sudah menawarkan untuk memotong gaji mereka untuk membantu klub dan para pekerja melewati situasi ini," ujarnya menambahkan.
Eberl menyatakan bangga atas sikap para pemain yang memperlihatkan rasa kebersamaan bersama seluruh warga Borussia dan Jerman pada umumnya menghadapi COVID-19.
"Saya sangat bangga. Itu sinyal jelas: Kita semua bersatu di Borussia, dalam suka maupun duka," katanya.
"Mereka ingin membalas ke warga Borussia dan suporter yang terus mendukung kami. Para pelatih juga menempuh sikap serupa, sebagaimana kami di jajaran eksekutif," pungkas Eberl.
Gladbach saat ini berada di peringkat keempat klasemen Liga Jerman dengan koleksi 49 poin, terpaut enam poin dari Bayern Muenchen di puncak.
Kompetisi sepak bola di Jerman saat ini tengah ditangguhkan setidaknya hingga akhir Maret, namun pihak DFB memperkirakan tidak mungkin liga dilanjutkan pada pekan pertama April.
Baca Juga: Persija Punya Pemain Baru, Ismed Sofyan Tak Masalah Jadi Pelapis
Data WHO hingga 18 Maret, di Jerman terdapat 7.156 orang positif tertular COVID-19 dan 13 orang meninggal karenanya.
Berita Terkait
-
Lothar Matthaus Angkat Topi! Taktik Kompany Bikin Bayern Munich Jadi Mesin Gol
-
Luis Diaz Bersinar di Bayern, Saran Florian Wirtz Jadi Kenyataan
-
Kevin Diks Tak Jadi Algojo Penalti, Keputusan Pelatih Monchengladbach Dikritik
-
Terungkap! Insiden Memalukan Saat Kevin Diks Dkk Dibantai 0-3 oleh Bayern Munich
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022
-
Liverpool Akhiri Rekor Buruk, Arne Slot Malah Kena Sentil Steven Gerrard
-
Legenda Persija Jakarta dan Gubernur Sulut Bangkitkan Lagi Persma 1960
-
Bedah Taktik Brilian Luciano Spalletti di Laga Debut yang Berbuah Manis
-
Juventus Taklukkan Cremonese 2-1, Emil Audero Lakukan 3 Penyelamatan Penting