Suara.com - Belakangan ini santer rumor bahwa Serie A Italia akan dihentikan tanpa juara akibat pandemi virus corona. Namun, Federasi Sepakbola Italia (FIGC) membantah hal tersebut.
Dalam keterangan resminya, Presiden FIGC, Gabriele Gravina, mengaku tetap optimis Serie A Italia musim ini bisa rampung sesuai rencana awal. Yang mana gelar juara tetap ada, namun masih menunggu keputusan dari FIFA dan otoritas setempat.
"Ada rencana yang jadi prioritas kami. Kami tentu sangat senang jika bisa menuntaskan musim ini di atas lapangan. Kami akan menjalin komunikasi dengan FIFA untuk perpanjangan kontrak jika kami harus menjalankan liga hingga paling tidak lebih dari 30 Juni," ujar Gravina, dilansir dari Football Italia.
"Kami mencari solusi terbaik dan paling ideal adalah musim ini bisa sampai 30 Juli. Tapi kami wajib mengikuti aturan yang dikeluarkan pemerintah dan pihak berwenang lainnya dalam urusan politik dan ilmiah," imbuhnya.
"Andai tidak bisa main, kami tentu akan menerapkan nilai sebuah kompetisi yang mana juara adalah menjadi tujuan. Kami akan memberikan scudetto, tapi masih menunggu keputusan Dewan Federal," katanya.
"Selain itu, pekerjaam rumah kami lainnya adalah menyusun tim untuk musim depan. Mulai dari yang terdebradasi, promosi, hingga yang akan tampil di pentas Eropa," tandas Gravina.
Sementara itu, Serie A Italia sendiri sudah berhenti bergulir hampir dua pekan. Kemudian pertandingan akan kembali jalan rencananya pada 3 April mendatang, namun bisa dipastikan akan mundul mengingat pandemi virus corona di Italia hingga kini masih mengerikan.
Tercatat, kasus positif corona di Italia kini telah mencapai angka lebih 86.000 kasus. Bahkan jumlah kematiannya lebih dari 9.134 jiwa.
Baca Juga: Wander Luiz Positif Corona, Ini Kalimat Penyemangat Pelatih Persib Bandung
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Mauricio Souza Kecewa Bruno Tubarao Kena Kartu Merah: Attitude Tidak Dewasa
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Manchester United Tersingkir di Piala FA Usai Dipermalukan Brighton 1-2
-
Gol Justin Hubner Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan Dramatis Lawan Go Ahead Eagles
-
Rizky Ridho Siap Balas Dendam ke Persib Bandung: Kami Tunggu di Jakarta
-
Kevin Diks Cetak Gol Penalti Bawa Monchengladbach Menang Telak 4-0 Atas Augsburg di Liga Jerman
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian