Suara.com - Cucu Somantri resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) saat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).
Keputusan Cucu Somantri juga diikuti oleh tiga komisaris LIB yaitu Sonhadji (komisaris utama), Hasani Abdulgani dan Hakim Putratama.
Dari sepak bola luar negeri, jumlah pertandingan siaran langsung Liga Premier Inggris kemungkinan akan ditingkatkan dan disiarkan secara gratis saat kompetisi kembali dilanjutkan.
Berikut lima berita sepak bola terkini versi Suara.com, periode Senin (18/5/2020):
1. Cucu Somantri dan Tiga Komisaris Resmi Mundur dari PT LIB
Cucu Somantri resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (PT LIB). Keputusan Cucu juga diikuti tiga komisaris LIB yaitu Sonhadji (komisaris utama), Hasani Abdulgani dan Hakim Putratama.
Keputusan empat petinggi LIB itu disetujui oleh para pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) luar biasa LIB yang digelar secara virtual pada hari ini, Senin (18/5/2020).
2. Liga Inggris Berlanjut, Banyak Pertandingan yang Akan Disiarkan Gratis
Baca Juga: Kiper Klub Liga 2 PSHW dan Eks Pemain Persela Terlibat Kasus Narkoba
Jumlah pertandingan siaran langsung Liga Premier Inggris kemungkinan akan ditingkatkan dan disiarkan secara gratis pada saat kompetisi kembali dilanjutkan, termasuk siaran pertandingan yang biasanya diproteksi di akhir pekan. Hal itu diungkapkan Menteri Kebudayaan Inggris Oliver Dowden di London, Senin (18/5/2020).
Dowden mengatakan pertandingan-pertandingan Liga Inggris yang disiarkan secara gratis bisa membantu mencegah fans muncul di luar stadion. Sebagaimana diketahui, jika dilanjutkan, pertandingan Liga Premier Inggris akan digelar di stadion kosong alias tertutup tanpa kehadiran penonton.
3. Klub Korea Selatan Ini Diduga Pakai Boneka Seks untuk Ramaikan Stadion
Klub Korea Selatan, FC Seoul, sedang menuai sorotan dari para pendukungnya di media sosial. Sebab, klub Ibu Kota Korea Selatan itu diduga menggunakan boneka seks untuk meramaikan tribune stadion.
Pemandangan tersebut terlihat saat FC Seoul meraih kemenangan 1-0 saat menjamu Gwangju FC dalam laga lanjutan Liga Korea Selatan di Seoul World Cup Stadium Minggu (17/5/2020).
Berita Terkait
-
Mees Hilgers ke Liga Premier Inggris Hoaks atau Tidak?
-
Guru Patrick Kluivert dari Banten Singgung Aturan 11 Pemain Asing di Super League
-
Pra Musim Liga Putri Dimulai 2026, Ini Daftar 4 Klub Jadi Peserta
-
Media Vietnam Kritik Kuota 11 Pemain Asing di Liga Indonesia karena Hal ini
-
Liga Indonesia Level Up! PT LIB Rekrut Mantan General Manager Liga Jepang
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Mees Hilgers Siap Buka Kembali Negosiasi dengan FC Twente
-
Eks Mega Bintang Futsal Timnas Brasil Tak Sabar Unjuk Gigi di Indonesia