Suara.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengungkapkan sebuah momen langka. Sang pendahulu, eks manajer Setan Merah yang kini menukangi Tottenham Hotspur, Jose Mourinho pernah curhat padanya di suatu kesempatan.
Seperti diketahui, Solskjaer didaulat sebagai pengganti Mourinho yang dipecat Man United pada Desember 2018 lalu.
Lantas butuh waktu setahun bagi Mourinho untuk kemudian melatih lagi, di mana ia ditunjuk sebagai pelatih Tottenham pada November 2019 menggantikan Mauricio Pochettino yang juga dipecat.
Dalam periode 'menganggur' sebagai pelatih, Mourinho sendiri sempat menyibukkan diri menjadi pandit sepakbola.
Dalam beberapa kesempatan, Mourinho kedapatan mengkritik sejumlah keputusan maupun taktik Solskjaer di Man United, yang sontak menimbulkan opini publik bahwa pelatih kawakan asal Portugal itu tidak suka ataupun iri pada sang penerus.
Namun, anggapan tersebut ternyata salah. Saat Mourinho sudah comeback melatih, nyatanya pelatih berusia 57 tahun itu normal saja berbincang-bincang dengan Solskjaer, bahkan malah curhat.
Diakui Solskjaer, momen ini terjadi pada 5 Desember 2019, kala Mourinho membawa pasukan Tottenham bertandang ke markas Man United, pada laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 yang berkesudahan 2-1 untuk keunggulan tuan rumah.
Solskjaer sendiri mengakui jika dirinya sebenarnya tak terlalu mengenal apalagi akrab dengan Mourinho.
"Tak pernah ada masalah antara saya dengan Jose. Saya respek padanya. Ada sebuah momen menarik saat dia kembali ke Old Trafford, berdiri di touchline untuk pertama kalinya, kali ini sebagai lawan bersama Tottenham," buka Solskjaer kepada United We Stand.
Baca Juga: Rivaldo: Erling Haaland Bisa Selevel Ronaldo dan Merajai Liga Spanyol
"Kami sempat mengobrol sebelum pertandingan itu. Saya tidak pernah benar-benar bertemu dengan Jose sebelumnya, hanya sebentar ketika dia melatih Chelsea dan saya di Cardiff City. Saya tidak benar-benar mengenalnya sebelumnya," ungkapnya.
"Obrolan yang menyenangkan, namun dia menyelipkan keluhan tentang ruang ganti pemain untuk tim tamu di Old Trafford. Mungkin standar atau kualitasnya tak sama dengan ruang ganti tim tuan rumah, yang mana itu kami," papar Solskjaer.
"Anehnya, perubahan pada ruang ganti tim tamu di Old Trafford terjadi pada era Jose," lanjut pelatih berpaspor Norwegia itu heran.
"Apa pun itu, ada atmosfer positif di antara kami. Saya respek padanya, demikian sebaliknya. Senang dapat bertemu dengannya lagi," tandas pelatih yang berusia 10 tahun lebih muda dari Mourinho itu.
Berita Terkait
-
Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
-
Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
-
Manchester United Gigit Jari, Bintang Real Madrid Ogah ke Old Trafford
-
Legenda Juan Sebastian Veron: Penyihir Lapangan Tengah yang Bikin Sir Alex Naik Pitam
-
Pahit! Ruben Amorim Cuma Pilihan Ketiga Manchester United
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Setelah Kalah dari Zambia, Indonesia Bakal Hadapi Brasil! Lawan Mengerikan
-
Sukses Kalahkan Timnas Indonesia U-17, Pelatih Zambia Sindir Suporter Garuda
-
Breaking News! PSSI Umumkan 5 Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Brasil Pesta 7 Gol, Calon Lawan Timnas Indonesia U-17 Menggila
-
Bintang Timnas Indonesia U-17 Akui Disemprot Nova Arianto Gara-gara Lembek Lawan Zambia
-
Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Tidak Lembek Saat Hadapi Brasil
-
Tak Ubah Formasi Lawan Brasil, Nova Arianto: Jangan Takut Sebelum Bertanding!
-
Dihabisi Zambia 1-3, Timnas Indonesia U-17 Belum di Level Piala Dunia?
-
Marselino Ferdinan Dibanjiri Dukungan Usai AS Trencin Dibantai di Liga Slovakia
-
Media Vietnam Sindir Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Gagal di Pembuka Piala Dunia U-17 2025