Suara.com - Pemain Bhayangkara FC, Ruben Sanadi mengaku bersyukur jika kompetisi bisa kembali bergulir. Eks pemain Persebaya Surabaya itu menyebut banyak keuntungan jika digulirkanya lagi kompetisi di tengah COVID-19.
Sebagaimana diketahui, PSSI telah menangguhkan kompetisi sejak Maret lalu karena adanya pandemi COVID-19. Federasi sepakbola Indonesia itu telah mewacanakan kembali menggulirkan liga pada September atau Oktober mendatang dengan berbagai pertimbangan.
Salah satunya adalah sebagai persiapan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021, di mana Indonesia sebagai tuan rumah. Ruben menyebut kompetisi nanti bisa dimaksimalkan sebagai persiapannya.
Selain itu, kompetisi yang jalan lagi akan membantu perekonomian para pemain. Sebab, saat Liga 1 dan 2 ditangguhkan, pendapatan pemain dikurangi oleh klub.
"Pertama saya bersyukur, saya sebagai pemain sangat berharap itu ada turnamen atau ada liga kembali karena, kan biar kita bisa berlatih lagi dan kembali bisa bermain lagi di lapangan hijau. Karena kalau kelamaan tinggal di rumah kita bisa basi juga," kata Ruben saat ditemui di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (5/6/2020).
"Jadi saya senang liga ini bisa kembali mudah-mudahan liga ini bukan cuma buat sehat saja, tapi ini juga kepentingan buat usia muda juga, kan persiapan mereka dan membantu timnas juga untuk Piala Dunia. Kedua biar dapur bisa ngebul lagi, makanya kita jaga kondisi terus," tambahnya.
Meski begitu, Ruben mengakui ada rasa khawatir terpapar virus corona saat bertanding nanti. Namun, ia percaya PSSI sudah menyiapkan protokol kesehatan yang maksimal untuk melindungi pemain, pelatih, dan lain-lain dari paparan virus tersebut.
"Pasti perasaan itu ada, tapi kita tidak bisa hindari itu, karena kita, kan tim bukan individu, spontan kita bisa pegang pemain. Yang penting protokol kesehatan itu harus dilakukan," jelasnya.
"Di luar saja tidak boleh bersentuhan tapi tetap saja. Yang jelas protokol harus dijalani, bukan hanya pemain, staf juga harus dites. Semua harus dijalani protokol kesehatannya," pungkasnya.
Baca Juga: Usia Baru 21 Tahun, Model Cantik Ini Sudah Jadi Pemilik Klub di Rumania
Sebagai informasi tambahan, PSSI belum mengumumkan jadi atau tidaknya kompetisi dilanjutkan pada September atau Oktober mendatang. Mereka baru akan mengumumkannya setelah digelarnya rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI dalam waktu dekat ini.
Berita Terkait
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
PSIM Yogyakarta Siap Tempur Penuh di Laga Krusial Kontra Bhayangkara FC
-
Striker 196 Cm di Super League 2025/2026 Ternyata Pemain Haiti, Eks Rekan Lionel Messi
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Prediksi Susunan Pemain Lion City Sailors vs Persib Bandung Malam Ini 26 November 2025
-
Ze Valente Absen Lawan Persija, Pelatih PSIM Yogyakarta Ogah Khawatir
-
Erick Thohir Bicara Proses di Tengah Isu Kuat Giovanni van Bronckhorst Pelatih Timnas Indonesia
-
Rafael Struick Akui Tak Sejalan dengan PSSI Jelang SEA Games 2025
-
Misi Sejarah Eberechi Eze: Gelar Liga Champions Pertama Arsenal Akan Jadi Milik Kami
-
Erick Thohir Bongkar Alasan PSSI Terkesan Lambat Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Thom Haye Waspadai Lion City, Bobotoh Diminta Padati Stadion Bishan
-
Adu CV Giovanni van Bronckhorst dengan Patrick Kluivert, Siapa Lebih Bagus?
-
Bursa Pelatih Timnas Indonesia Memanas, Giovanni Van Bronckhorst Kandidat Kuat Gantikan Kluivert
-
Ambisi Bojan Hodak! Persib Bandung Tak Incar Seri, Yakin Kunci Juara Grup AFC Champions League Two