Suara.com - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan dirinya segera datang ke Indonesia. Kepastian tersebut disampaikan Shin melalui surat yang dikirimkan kepada Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
Ada beberapa permintaan dari Shin Tae-yong sebelum berangkat ke Indonesia. Pelatih asal Korea Selatan itu meminta kepada PSSI mempersiapkan hal-hal teknis untuk training camp (TC) atau pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 dan senior.
Selain itu, Shin Tae-yong juga meminta disediakan tempat isolasi. Ini juga berlaku untuk para asistennya yang berasal dari Korea Selatan. Meski demikian, belum dijelaskan kapan sang pelatih akan bertolak ke Indonesia.
"Kami ingin informasi yang akurat tentang jadwal dan persiapan TC Timnas U-19. Jadwal saya dan tim pelatih dari Korea Selatan ke Indonesia, lalu periode isolasi, tempat isolasi, dan jadwal selama periode isolasi," kata Shin Tae-yong dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com, Kamis (9/7/2020).
Lebih lanjut, juru taktik berusia 51 tahun tersebut akan mengubah roadmap yang sebelumnya sudah diberikan kepada PSSI. Di mana sebelumnya, tidak ada program untuk timnas senior di dalamnya.
Shin menyatakan bahwa selama periode kontrak empat tahun, prioritasnya ialah meningkatkan landasan sepak bola Indonesia guna memperbaiki masalah mendasar dan meletakkan dasar bagi sepak bola Indonesia menuju level yang lebih tinggi.
"Tujuan utama adalah untuk lolos dari fase grup pada Piala Dunia U-20 tahun 2021 dan juara Piala AFF 2022. Oleh karena itu, yang lebih penting adalah Piala Asia U-19 2020 dan Piala AFF 2020 sebagai proses bagi kita untuk naik ke level yang lebih tinggi," jelas Shin Tae-yong.
"Tidak ada pelatih yang tidak bertujuan untuk meraih kemenangan. Tapi sekarang saatnya untuk menginvestasikan waktu dan upaya untuk hasil di masa depan. Tolong bantu saya untuk ini dengan semua orang di PSSI dan semua media yang peduli dengan sepakbola Indonesia," tambahnya.
"Saya ingin mendapat dukungan semua pihak, sehingga kami dapat memberikan harapan kepada semua orang Indonesia melalui sepak bola selama masa sulit ini. Sekali lagi saya ingin bertemu Ketua Umum PSSI di Indonesia sesegera mungkin dan membahas tentang rencana kami," ucapnya.
Baca Juga: Kantongi Izin Tinggal, Shin Tae-yong Tak Terganjal Aturan Pemerintah
Sementara itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengakui sudah membaca serta mempelajari roadmap dan keinginan Shin Tae-yong.
Selain itu, mantan Kapolda Metro Jaya itu menyebut tidak ada masalah apapun yang membuat Shin Tae-yong sulit datang ke Indonesia. Termasuk peraturan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) yang mengeluarkan peraturan Nomor 11 Tahun 2020 tentang Larangan Warga Asing Datang ke Indonesia.
"Saat ini PSSI menunggu Shin Tae-yong untuk kembali ke Indonesia untuk bertemu dengan kami. Saat ini kami terus berkoordinasi dengan Shin Tae-yong untuk jadwal ke Indonesia. Visa dan KITAS dia pun sudah ada," ujar Mochamad Iriawan.
"Shin Tae-yong saya kira tidak menemui hambatan masuk ke Indonesia saat ini karena ia termasuk orang asing yang bekerja pada proyek strategis. Kami juga akan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak untuk proses ia kembali ke Indonesia," pungkas lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Berita Terkait
-
Film Sengkolo: Petaka Satu Suro, Saat Tradisi Menjadi Petaka
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Konjen RI Respon Kabar Proyek Jembatan Indonesia-Malaysia: Sudah Ada Komunikasi
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Kontrak Harry Kane Diperpanjang Bayern Muenchen Usai Cetak 119 Gol dan Raih Trofi Perdana
-
Prediksi Skor Arsenal vs Kairat: The Gunners Bakal Pesta Gol di Emirates
-
Siapa Dro Fernandez? Pemain Keturunan Filipina Calon Musuh Calvin Verdonk
-
Satu Gol Lagi, Kylian Mbappe Lewati Rekor Abadi Cristiano Ronaldo di Liga Champions
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
-
Bojan Hodak Soroti Lini Serang Persib Jelang Duel di Manahan
-
Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Inter Milan: Duel Penentuan Zona 8 Besar
-
Ordal PSSI Akui Timnas Indonesia Terancam Melemah Andai Liga tak Berbenah
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul