Suara.com - Sudah jatuh tertimpa tangga, itulah yang dialami Manchester United (MU) di pekan ke-35 Liga Inggris 2019/2020 saat ditahan imbang tamunya, Southampton 2-2 di Old Trafford, Manchester, Selasa (14/7/2020) dini hari WIB.
Bermain kandang melawan Southampton yang sejatinya merupakan tim papan tengah, kemenangan Manchester United yang sudah di depan mata harus buyar ketika Michael Obafemi menyamakan skor 2-2 pada menit 90+6!
Sebelumnya Manchester United ketinggalan terlebih dahulu setelah Stuart Armstrong mencetak gol untuk Soton pada menit ke-12.
Akan tetapi, Manchester United berbalik unggul hanya dalam kurun waktu tiga menit pasca Marcus Rashford dan Anthony Martial masuk scoresheet, masing-masing pada menit ke-20 dan 23.
Yang mengejutkan, meski tengah on fire dan main di kandang sendiri, Manchester United sendiri sejatinya kalah dalam berbagai aspek dari Southampton.
Manchester United kalah dari aspek jumlah percobaan tembakan (8 berbanding), tembakan ke arah gawang (4 berbanding 5), akurasi passing (80 persen berbanding 81 persen), hingga penguasaan bola (48 persen berbanding 52 persen).
Well, kesialan Manchester United tak hanya sebatas itu. Mereka kini terancam krisis pemain di sektor fullback kiri pada tiga matchweek pamungkas Liga Inggris, setelah dua bek sayap, Luke Shaw dan Brandon Williams sama-sama mengalami cedera di laga dini hari tadi.
Shaw mengalami cedera pada menit ke-75. Bek kiri berusia 25 tahun tersebut mengalami cedera engkel kaki kanan saat berusaha melepas sebuah crossing.
Shaw pun terlihat pincang saat berusaha meninggalkan lapangan untuk diganti.
Baca Juga: Mendominasi MU di Old Trafford, Hasenhuttl: Southampton Layak Menang
"Luke Shaw terkilir pada pergelangan kakinya," demikian konfirmasi dari manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer di laman resmi klub.
"Mudah-mudahan saja kita bisa mendapat hasil yang bagus tentang Luke setelah kami melakukan pemeriksaan," imbuh pelatih berpaspor Norwegia itu.
Posisi Shaw digantikan Brandon Williams, namun nahasnya fullback berusia 19 tahun itu juga mengalami insiden dan cederanya praktis lebih 'ngeri'.
Pada injury time babak kedua, Williams beradu kepala dengan pemain Southampton, Kyle Walker-Peters saat melakukan duel udara.
Saat menerima perawatan, terlihat kepala pemain jebolan akademi Manchester United itu berlumuran darah.
Sama seperti Shaw, Williams juga tak bisa melanjutkan pertandingan. Bedanya, Solskjaer tak bisa melakukan pergantian lagi karena kuota substitusi Manchester United sudah habis.
Berita Terkait
-
7 Fakta Kemenangan Manchester United atas Sunderland: 11 Tahun Tanpa Kekalahan
-
MU Masih Terpuruk, Ruben Amorim Bantah Masalah Strategi
-
Eks Pemain Manchester United Pakai ChatGPT untuk Negosiasi Kontrak, Hemat Biaya Agen
-
Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan Ini, Manchester United hingga Manchester City
-
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-7: Chelsea Siap Tambah Luka Liverpool di Stamford Bridge
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Hasil Liga Spanyol: Jungkalkan Villarreal, Real Madrid Kembali Puncaki Klasemen
-
Calvin Verdonk Dicoret dari Skuad Lille, Lobi PSSI demi Kualifikasi Piala Dunia 2026?
-
Justin Hubner Tampil Gemilang, Bawa Fortuna Sittard Menang 1-0 atas Volendam
-
Breaking News! Patrick Kluivert Semringah, Maarten Paes Is Back
-
5 Fakta Kemenangan Chelsea atas Liverpool: Gol Ajaib, Rekor Baru, dan Krisis The Reds
-
Insiden Horor di Bundesliga! Grimaldo Tumbang Usai Benturan dengan Rekan Setim
-
Minus Emil Audero, Cremonese Dilumat Inter: Lautaro Martinez Cetak 158 Gol
-
Hasil Premier League: Chelsea Perpanjang Rekor Buruk Liverpool
-
Arsenal Gebuk West Ham! Bukayo Saka Cetak Sejarah, Lampaui Harry Kane dan Haaland
-
7 Fakta Kemenangan Manchester United atas Sunderland: 11 Tahun Tanpa Kekalahan