Suara.com - Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann menginginkan pencapaian lebih setelah berhasil mengantarkan timnya ke babak semifinal Liga Champions 2019/2020.
Tim peringkat ketiga Bundesliga Jerman musim ini tersebut menundukkan Atletico Madrid yang notabene lebih diunggulkan, dengan skor 2-1 pada laga perempatfinal Liga Champions di Estadio Jose Alvalade, Portugal, Jumat (14/8/2020) dini hari WIB.
"Merupakan hal normal ketika Anda berada di putaran selanjutnya, Anda menginginkan lebih. Tentu kami kini ingin lolos ke final. Tak ada keraguan, itu jadi target kami!" sesumbar Nagelsmann seperti dilansir laman resmi UEFA.
"Malam ini kami gembira, namun besok kami akan mulai menatap ke laga kontra Paris (Saint-Germain) di semifinal (Lig Champions 2019/2020). Itu akan menjadi pertandingan sulit, namun kami akan memiliki rencana," celoteh pelatih asal Jerman yang baru berusia 33 tahun itu.
Pada laga dini hari tadi, Leipzig unggul terlebih dahulu melalui gol sundulan Dani Olmo, sebelum penalti Joao Felix membawa Atletico menyamakan kedudukan.
Leipzig yang tampil lebih agresif kemudian mampu mengamankan kemenangan berkat gol pemain pengganti Tyler Adams. Ketiga gol tersebut tercipta pada babak kedua.
"Permainan menyerang kami menjadi pembeda hari ini; Atletico tidak memiliki banyak peluang, sementara kami mampu menciptakan banyak peluang," tukas Nagelsmann.
Keberhasilan terkini bersama Leipzig menambah panjang daftar prestasi individual Nagelsmann. Pada usia yang baru menginjak 33 tahun, ia tercatat sebagai pelatih termuda yang mampu membesut tim ke semifinal Liga Champions.
Leipzig sendiri merupakan klub Jerman pertama selain Bayern Munich dan Borussia Dortmund yang mampu menembus semifinal Liga Champions, sejak Schalke 04 melakukan hal serupa pada musim 2010/2011 silam.
Baca Juga: Hebat, RB Leipzig Lolos ke Semifinal usai Singkirkan Atletico Madrid
Di babak semifinal nanti, Leipzig pun akan coba kembali melanjutkan dongeng mereka di Liga Champions musim ini kala menghadapi raksasa Prancis, Paris Saint-Germain.
Sebagai informasi tambahan, ini adalah kali pertama Leipzig mampu menembus fase empat besar di ajang Liga Champions, sebagaimana klub yang dinaungi grup Red Bull itu baru berusia 11 tahun.
Berita Terkait
-
Prediksi Line-up Tim Matchday 5 Liga Champions: Rekor Haaland, Barca dan Chelsea Pincang
-
Jelang Hadapi Chelsea, Lamine Yamal Kembali Koar-koar di Media Sosial
-
Ajaib! Haaland Bisa Pecahkan Rekor Liga Champions Tanpa Menyentuh Bola Saat Man City vs Leverkusen
-
Hansi Flick Jaga Raphinha! Strategi Barcelona Hadapi Chelsea di Liga Champions
-
Luciano Spalletti Akui Juventus dalam Situasi Sulit Jelang Hadapi Bodo/Glimt
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Jelang HUT ke-97, Persija Jakarta Luncurkan Buku Foto Eksklusif We Rise Again'
-
Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Tribun Atas Stadion Utama Gelora Bung Karno Akan Dibuka
-
PSSI Incar van Bronckhorst, Berapa Gaji Fantastis yang Harus Dibayar?
-
Jakmania Siapkan Koreografi Spektakuler di Laga Persija vs PSIM Yogyakarta di GBK
-
Prediksi Line-up Tim Matchday 5 Liga Champions: Rekor Haaland, Barca dan Chelsea Pincang
-
PSSI Sudah Tahu? Jordi Cruyff Diam-diam Negosiasi dengan Ajax di Barcelona
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 di Grup C SEA Games 2025 Bangkok: Kans Lolos Semifinal
-
Pesona Marieke Wolfer, Sosok di Balik Keluarga Bahagia Giovanni van Bronckhorst
-
Luciano Spalletti Akui Juventus dalam Situasi Sulit Jelang Hadapi Bodo/Glimt
-
Jelang Hadapi Chelsea, Lamine Yamal Kembali Koar-koar di Media Sosial