Suara.com - Setelah di Jakarta, Timnas Indonesia U-19 dipastikan akan menjalani training camp (TC) di Kroasia pada akhir bulan Agustus ini. Selain latihan, skuat Garuda Nusantara juga bakal melakukan tiga pertandingan uji coba di Negeri Balkan.
Lawan-lawan yang dihadapi Timnas Indonesia U-19 pun terbilang kuat. Mereka adalah tim-tim U-19 tuan rumah Kroasia, Bulgaria, serta Arab Saudi.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pun mengonfirmasi jika rangkaian laga-laga uji coba tersebut adalah bagian dari turnamen minu yang diikuti empat negara tersebut.
Selain itu, Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae-yong juga dijadwalkan menjalani laga uji coba lainnya.
"Kami sudah mendapatkan informasi dari Federasi Sepakbola Kroasia (HSN) bahwa Timnas Indonesia U-19 akan melawan Kroasia, Bulgaria dan Arab Saudi," kata Iriawan dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Senin (24/8/2020).
"Tentu ini lawan-lawan yang bagus dan kuat bagi Timnas Indonesia U-19. Mereka akan berlaga di International U-19 Friendly Tournament yang berlangsung pada 2-8 September," ia menambahkan.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu pun menginginkan para pemain bisa memaksimalkan TC di Kroasia ini, demi bisa mendapatkan persiapan terbaik jelang terjun di Piala Asia U-19 2020 nanti.
"TC di Kroasia ini kami harap dimanfaatkan dengan baik oleh pemain. Mereka harus bekerja keras dan terus bersemangat demi torehan positif di Piala Asia U-19 dan tentunya Piala Dunia U-20 (2021) nantinya," harap Iwan Bule.
"Apalagi di Kroasia, Timnas Indonesia U-19 tidak perlu melakukan karantina dan suhu udaranya juga tidak terlalu berbeda dengan Uzbekistan," pungkas mantan Kapolda Metro Jaya itu.
Baca Juga: Mengenal 5 Pemain Brasil yang Disebut-sebut Bakal Dinaturalisasi PSSI
Seperti diketahui, Piala Asia U-19 2020 akan berlangsung di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang. Di ajang tersebut, Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, serta Iran.
Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-19 di International U-19 Friendly Tournament 2020:
2 September 2020: Timnas Indonesia U-19 vs Kroasia
5 September 2020: Timnas Indonesia U-19vs Bulgaria
8 September 2020: Timnas Indonesia U-19vs Arab Saudi
Berita Terkait
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Indra Sjafri Kembali! Mampukah Pertahankan Emas SEA Games di Kandang Thailand yang Penuh Dendam?
-
Tingkatkan Kualitas Pelatih, PSSI Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Lisensi D Nasional
-
Tak Masuk Dalam Daftar Panggil, Bagaimana Kans Marceng Kembali ke Timnas SEA Games?
-
Persib Bandung, ACL Two dan Kebijakan Pemain Asing Liga Indonesia yang Mulai Beri Dampak Positif
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Insiden Horor Liga 2: Pemain Persikad Gegar Otak, PSSI Minta Komdis Bertindak Tegas
-
Ambisi Bintang Persib: Marc Klok Ingin Ukir Sejarah Bersama Timnas Indonesia
-
Rekan Sandy Walsh Bongkar Keruwetan Transfer di FC Twente, Singgung Nasib Mees Hilgers
-
Arab Saudi Iming-imingi Bruno Fernandes Gaji Rp13 Miliar, Ruben Amorim Pasrah
-
Dipanggil Gattuso ke Timnas Italia, Allegri Kaget Matteo Gabbia Sebagus Itu
-
Dapat Kartu Merah Saat Lawan PSV, Pemain Keturunan Indonesia Merengek: Wasit Gak Adil
-
Arab Saudi Diharamkan Imbang Apalagi Kalah Lawan Timnas Indonesia
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Pundit Arab Ingatkan Herve Renard: Timnas Indonesia Tak Bisa Lagi Diremehkan!
-
Trik Gila Herve Renard! Kiper Saudi Ditempa Bola Lonjong Hadapi Timnas Indonesia