Suara.com - Gabriel Jesus menambah panjang daftar pemain cedera di Manchester City, setelah ia mengundurkan diri dari timnas Brasil untuk dua pertandingan internasional pada Oktober mendatang.
Pemain 23 tahun itu mengundurkan diri dari skuat Selecao untuk pertandingan melawan Bolivia (9/10) dan Peru (13/9), setelah Konfederasi Sepak bola Brasil (CBF) mengonfirmasi sang penyerang mengalami cedera pada laga City melawan Wolverhampton Wanderers, demikian dilansir Sky Sport.
"Penyerang Matheus Cunha, dari klub Jerman Hertha Berlin, dipanggil oleh pelatih Tite untuk dua pertandingan putaran pertama kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022. Ia menggantikan Gabriel Jesus, dari Manchester City," demikian pernyataan CBF seperti dimuat Antara.
"Pada Rabu, tim Inggris itu mengontak dokter tim nasional Brasil, Rodrigo Lasmar, melaporkan cedera sang pemain yang terdeteksi setelah pertandingan melawan Wolverhampton di Liga Inggris pada Senin," tambahnya.
Cedera Jesus mengejutkan banyak pihak, sebab sang pemain bermain selama 90 menit dan menyumbang gol saat melawan Wolves. Sedangkan manajer City Pep Guardiola pada pekan lalu mengumumkan bahwa Sergio Aguero berpeluang absen dua bulan karena cedera lutut.
Jesus akan menepi setidaknya selama tiga pekan, untuk membuat Guardiola tidak memiliki penyerang senior di skuatnya untuk pertandingan Liga Inggris melawan Leicester City pada Minggu (26/9), serta untuk pertandingan Piala Liga Inggris melawan Burnley dan pertandingan Liga Inggris melawan Leeds United pekan depan.
Sang penyerang Brasil tidak masuk dalam tim yang menang atas Bournemouth di ajang Piala Liga Inggris pada Kamis. Pada laga itu pemain 17 tahun Liam Delap mengisi posisi penyerang dan mengemas gol pembukaan.
Setelah pertandingan melawan Bournemouth, Guardiola mengungkapkan bahwa ia memiliki hanya 13 pemain yang bugar untuk pertandingan melawan Leicester. Sejumlah pemain penting seperti Ilkay Gundogan, Bernardo Silva, Aymeric Laporte, Joao Cancelo, dan Oleksandr Zinchenko masih harus menepi.
Baca Juga: Cetak Gol, Liam Delap Lakoni Debut Impiannya bersama Tim Senior Man City
Berita Terkait
-
Kakak Eliano Reijnders Alami Pekan Buruk, Terancam Kehilangan Tempat di Man City
-
Kangkangi Liverpool dan Manchester City, Apa Rahasia Bournemouth?
-
Aston Villa Hajar Manchester City, Bernardo Silva Kritik Rekan Setim
-
Nasib Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp596 M Usai Aston Villa Gebuk Man City
-
Taktik Brilian Unai Emery Hancurkan Man City 1-0, Pembuktian Kebangkitan Aston Villa
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Klasemen BRI Super League: Borneo FC di Puncak dengan Catatan Sempurna, Persija Kedua
-
Sikat Real Betis, Atletico Madrid Naik ke Peringkat 4 Klasemen Sementara
-
Saddil Ramdani Kecewa Berat saat Diganti, Begini Respons Bojan Hodak
-
Bukan Vietnam! Bos JDT Ungkap Pengadu Kasus Naturalisasi Malaysia ke FIFA
-
Bela Performa Lamine Yamal, Staf Pelatih Barcelona: Dia Masih 18 Tahun
-
El Clasico Nyaris Jadi Arena Baku Hantam, Ini Respon Santai Xabi Alonso
-
Tumbang di Markas Bhayangkara FC, Ini Dalih Pelatih Persijap Jepara
-
Hasil BRI Super League: Bermain 10 Orang, Persib Bandung Sukses Kalahkan Persis
-
BREAKING NEWS! Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini Pengganti Sementara
-
Liverpool Hancur Lebur, Eks MU Desak Arne Slot Usir Bek Rp887 M Ini