Suara.com - Liverpool kini sedang sibuk mencari kiper penerus Alisson Becker. Dan berhasil, The Reds baru saja merampungkan transfer kiper muda berusia 17 tahun bernama Marcelo Pitaluga dari klub Brasil, Fluminense.
Menurut laporan Sky Sports, Liverpool membeli Marcelo Pitaluga secara permanen dengan durasi kontrak awal selama tiga tahun. Mereka harus merogoh kocek sebesar 1,8 juta pounds (Rp 34,2 miliar).
Perekrutan Marcelo Pitaluga bisa dibilang cukup unik. Sebab Liverpool mendapat bantuan dari saudara laki-laki kiper utama Alisson Becker, Muriel saat keduanya bermain di Fluminense.
''Saya meminta Alisson (Becker) untuk berbicara dengan saudaranya untuk melihat bagaimana perkembangan Pitaluga dan bagaimana keadaannya," kata pelatih kiper Liverpool, John Achterberg, dilansir dari laman resmi klub.
"Ali berbicara dengan saudaranya, kemudian Ali pergi berlatih di sana (selama jeda Liga Premier Inggris pada Februari). Kami melihat sedikit dari latihan dan permainan yang ia mainkan untuk tim cadangan di Brasil,'' imbuhnya
"Ia sudah berusia 16 tahun saat bermain di tim cadangan. Jadi Anda berpikir, mereka mempercayainya untuk bermain di tim cadangan pada usia 16 tahun,'' tandasnya.
Marcelo Pitaluga sendiri bukan kiper sembarangan. Sebab ia menjadi bagian dari skuat Brasil saat menjuarai Piala Dunia U-17 pada November lalu.
Kini, Marcelo Pitaluga sudah ikut berlatih dengan tim utama di Melwood. Akan tetap kiper remaja itu lebih dulu bermain untuk tim akademi klub untuk musim ini.
"Sekarang ia ada di sini, kami harus membantunya berkembang. Ia masih muda, tidak akan ada tekanan karena jalan masih panjang dan kami tidak ingin memberikannya tekanan karena masih ada pekerjaan yang harus dilakukan," tambah Achterberg.
Baca Juga: Kehadiran James Dianggap sebagai Pencurian Terbesar di Liga Premier Inggris
Dengan kedatangan Marcelo Pitaluga, Liverpool dipastikan memiliki lima kiper, empat lainnya yakni Alisson Becker, Adrian, serta Caoimhin Kelleher. Sementara Loris Karius juga masih terdaftar, tetapi telah bergabung dengan Union Berlin dengan status pinjaman selama satu musim.
Berita Terkait
-
Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Raheem Sterling Berpisah dengan Chelsea
-
Legenda Liverpool Murka dengan Ocehan Arne Slot soal Liga Champions
-
1 Detik Gabung Ajax Amsterdam, Maarten Paes Geser Kiper Liverpool
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Dirumorkan ke Super League, Mauro Zijlstra Justru Jadi Pahlawan Kemenangan FC Volendam
-
Skenario Timnas Futsal Indonesia Lolos Perempatfinal Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini
-
Jose Mourinho Bongkar Strategi Jebloskan Real Madrid ke Playoff Liga Champions
-
Maarten Paes Tiba di Markas Ajax Amsterdam, Langsung Senyam Senyum
-
Kiper Benfica Bingung Bisa Bobol Gawang Real Madrid
-
Statistik Maarten Paes, Sudah Pantas Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam?
-
Pelatih Thailand Keluhkan Lapangan Velodrome Jakarta Meski Menang Lawan Libanon di AFC Futsal 2026
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar
-
Yah... Belum Juga Maarten Paes ke Ajax Amsterdam, Sudah Ada Kabar Sedih
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Ada Masalah?