Suara.com - Mantan penyerang Timnas Inggris dan Liverpool, Michael Owen, membagikan tips kepada pesepakbola muda Indonesia untuk menjadi atlet profesional.
Salah satu saran yang diberikan pemain yang juga pernah membela Manchester United itu adalah jangan pernah menjadikan sepakbola sebagai hobi semata.
Hal tersebut dikatakan Owen ketika menjadi salah satu pembicara di international video converence bertajuk Indonesia Youth Football Development (IYOFD).
Acara tersebut diselenggarakan oleh Deputi III Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), beberapa waktu lalu.
IYOFD yang diselenggarakan oleh Deputi III Kemenpora ini dimaksudkan sebagai salah satu program untuk mendukung Instruksi Presiden (Inpres) Nomor III Tahun 2019 terkait Percepatan Pembangunan Sepakbola Nasional.
Diskusi ini juga dihadiri oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Menpora Zainudin Amali, mantan pemain Timnas Indonesia Kurniawan Dwi Yulianto, dan mantan bintang Chelsea Dennis Wise ini.
IYOFD diharapkan bisa jadi inspirasi dalam merancang program-program pendukung Percepatan Pembangunan Sepakbola Nasional.
Menurut Owen, pemain muda Indonesia sudah seharusnya mensyukuri bahwa mereka punya bakat dalam hal kecepatan. Pasalnya, ini menjadi salah satu faktor kunci sukses yang tidak dimiliki semua manusia.
"Kecepatan menjadi hal paling penting di sepakbola profesional. Kemudian Anda harus memiliki tubuh yang mampu melakukan koordinasi secara baik dalam melakukan gerakan. Sayangnya, kedua hal tersebut merupakan bawaan lahir," kata Owen dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Sabtu (7/11/2020).
Baca Juga: Kebut Persiapan Piala Dunia U-20, Segini Anggaran untuk Renovasi Stadion
"Barulah setelah memiliki kedua modal tersebut, Anda bisa menambahkan sejumlah aspek untuk bisa memiliki kemampuan bermain sepakbola yang baik," jelasnya.
Lebih lanjut, Owen menyarankan pemain muda Indonesia agar tak menjadikan sepakbola sebagai hobi semata. Tapi juga harus jadi bagian hidup, di mana menjadi kebutuhan sehari-hari.
"Jika ingin menjadi pesepakbola profesional, Anda tidak bisa menjadikan sepakbola sebagai hobi. Anda harus benar-benar hidup untuk bermain sepakbola," ucapnya.
"Sejak Anda bangun di pagi hari, harus ada hasrat untuk bermain, berlatih, dan bekerja keras dari dalam diri sendiri. Saya sendiri, sepakbola mengalir deras di darah saya, yang membuat saya sangat mencintai sepakbola," ia menambahkan.
Selain itu, mental juga menjadi faktor penting bagi para pemain muda Indonesia yang berhasrat untuk berlaga di pentas dunia. Dengan begitu, pemain bisa terus termotivasi meningkatkan kemampuannya.
"Saya pertama kali melakoni debut bersama Liverpool saat masih berusia 17 tahun. Kematangan mental yang saya miliki menjadi faktor penting yang akhirnya membuat saya bisa diberi kepercayaan untuk masuk ke skuat utama," ujarnya.
Berita Terkait
-
Man City vs Liverpool, Hujan Gol di Etihad?
-
Menunggu Talenta Berbakat dari Program Garuda Select Jilid Ketiga
-
Seleksi Akhir Rampung, Ini Daftar 26 Calon Pemain Garuda Select Jilid III
-
Ketum PSSI Bermimpi Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Senior
-
Ketum PSSI Ingin Sepak Bola Indonesia Mendunia, Seperti Jepang dan Korsel
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan