Suara.com - Pemain berpaspor Belanda, Jetro Willems, menceritakan masa lalu kelamnya yang pernah jadi penyelundup narkoba saat masih anak-anak. Willems jadi penyelundup narkoba di usia sembilan tahun.
Jetro Willems lahir di pulau Curacao, Karibia, dan keluarganya kemudian memilih pindah ke Belanda untuk mencari kehidupan yang lebih baik. Namun, ketika pindah ke negeri Kincir Angin, nasibnya belum berubah karena tidak memiliki banyak uang.
Oleh sebab itu, orang tua Willems tidak punya jalan lain dan akhirnya memilih untuk menyelundupkan narkoba ke Belanda demi memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.
Orang tua Willems pun terbuka kepadanya, bahkan Willems dimanfaatkan untuk menjadi kurir agar lolos dari pemeriksaan petugas. Hal itu diceritakan Willems dalam acara radio yang dipandu mantan pemain Everton, Andy van der Meyde.
"Pada titik tertentu kami kehabisan uang. Kami mendapat pekerjaan, tapi yang yang tersisa tidak cukup. Lalu orangtuaku berkata kami akan menyelundupkan narkoba," ucap Willems dikutip dari Sportbible pada Selasa (8/12/2020).
"Saya mengorbankan diri. Orangtuaku berbicara dengan saya, karena saya termasuk orang yang gila. Jika saya harus melakukan itu untuk keluarga, saya akan melakukannya," imbuhnya.
Pada akhirnya, narkoba itu ditempelkan di sekitar kaki Willems kecil. Dia mengaku sangat aneh saat itu, tapi cara tersebut berhasil karena petugas tidak menggeledah anak kecil.
Bisnis kotor ini pun diakui Willems mendatangkan banyak untung. Namun, pemain sepak bola yang kini sudah berusia 26 tahun menegaskan tidak ingin kembali dalam bisnis tersebut.
"Saya menegaskan kepada orangtuaku untuk memberikan semua yang telah mereka rencanakan untuk adikku, bukan untukku. Saya hanya menginginkan sepak bola. Pada akhirnya bola yang menyelamatkan hidupku," jelasnya.
Baca Juga: Pemain Timnas U-16 Jalani Tes Fisik, Bima Sakti: Semoga Hasilnya Baik
Jetro Willems melakukan debut profesional sepak bola dengan Sparta Rotterdam di usia 16 tahun. Dia lalu diboyong oleh PSV Eindhoven dan mengantarkan klub Belanda itu meraih dua gelar Eredivisie.
Willems juga menjadi pemain termuda yang tampil di Euro 2012 silam. Saat itu, dia membela Timnas Belanda di usianya yang baru 18 tahun 71 hari.
Setelah berkarier dengan PSV Eindhoven, Willems bergabung klub Jerman, Eintracht Frankfurt. Dia sempat dipinjamkan ke Newcastle United selama semusim dan kembali lagi ke Jerman usai kontrak peminjamannya berakhir pada Juni 2020.
Berita Terkait
- 
            
              Belum Debut, Noah Gesser Ternyata Masuk Daftar Tunggu di Timnas Belanda
 - 
            
              Memphis Depay Sindir Pemilik Manchester United Lewat Lagu Rap
 - 
            
              Bagus Kahfi Batal Berkarir di Eropa, Warganet Berikan Semangat Masuk Timnas
 - 
            
              Aksi Menyentuh Frank Lampard Hibur Staf Pelatih Newcastle yang Berduka
 - 
            
              Pjanic Akui Divisi A UEFA Nations League Terlalu Berat untuk Bosnia
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 - 
            
              Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
 
Terkini
- 
            
              Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
 - 
            
              Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
 - 
            
              Timnas Indonesia U-17 Target Minimal Seri Lawan Zambia, Syukur-syukur Bisa Menang
 - 
            
              Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
 - 
            
              Nova Arianto: Semoga Qatar Kembali Bersahabat dengan Timnas Indonesia
 - 
            
              Dibeli dengan Mahar Rp2,2 T, Declan Rice Menjelma Jadi Gelandang Terbaik Dunia
 - 
            
              Seberapa Hebat Calvin Verdonk di Laga Kontra Angers di Liga Prancis? Ternyata Tuai Pujian!
 - 
            
              Mees Hilgers Terancam Absen di Laga Debut Pelatih Baru Timnas Indonesia
 - 
            
              Lawan Brasil dan Honduras, Misi Timnas Indonesia Tembus Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Pemain Belanda yang Pernah Berlaga di Indonesia Bilang Sepak Bola Indonesia Banyak Kekurangan