Suara.com - Pelatih Persik Kediri, Budi Sudarsono, mengakui bahwa seluruh pemain asingnya sudah cabut meninggalkan klub. Bahkan, legenda Timnas Indonesia itu menyebut keempatnya sudah laku.
Sebelumnya, manajemen Persik memang telah mengumumkan tiga pemain asingnya Ante Bakmaz, Nicola Asceric, dan Gaspar Vega hengkang. Bakmaz dan Asceric cabut lebih dahulu pada September lalu, yang disusul Vega.
Kondisi itu membuat Macan Putih --julukan Persik-- kini tinggal menyisakan Jefferson Alves Oliveira. Namun ternyata, pemain asal Brasil itu juga dikabarkan sudah meninggalkan klub.
"Kalau empat pemain asing kami (Persik) sudah laku semua," kata Budi Sudarsono kepada awak media beberapa waktu yang lalu.
Lebih lanjut, Budi mengaku pihaknya saat ini tengah was-was kehilangan pemain lokal. Tidak adanya kompetisi dikhawatirkan pemain-pemain lokal.
Apalagi, saat ini sedang ramai pemain asal Indonesia berkarier di luar negeri. Seperti Ryuji Utomo yang dilepas oleh Persija Jakarta dengan status pinjaman ke klub asal Malaysia, Penang FC.
Budi berharap pemain lokal bisa bertahan. Namun, ia tidak mau memaksakan jika memang ada kesempatan karier yang lebih baik lagi.
"Sementara belum ya. Karena mungkin melihatnya kompetisi yang kemarin bukan yang sekarang," pungkas juru taktik berusia 41 tahun tersebut.
Seperti diketahui, kompetisi di Indonesia baru bergulir pada Februari 2021. Itupun belum menemui kepastian karena Polri belum ada tanda-tanda mengeluarkan izin keramaian untuk berkompetisi.
Baca Juga: SK PSSI soal Liga 1 2020-2021 Keluar, Persik Kediri Beri Tanggapan
Pada awalnya, Liga 1 dijadwalkan bergulir pada Oktober lalu. Namun, harus dibatalkan karena kepolisian tidak mengeluarkan izin dengan pertimbangan masih tinggi angka penyebaran virus corona di Indonesia serta adanya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Desember ini.
Ketidakpastian kompetisi di Tanah Air inilah yang membuat sejumlah pemain asing memutuskan meninggalkan Indonesia. Sudah banyak klub-klub Liga 1 yang pemain-pemain asingnya hengkang.
Berita Terkait
-
Kondisi Terkini Gelandang Persija Sandi Sute
-
Termasuk Arab Saudi, Makan Konate Jadi Buruan Klub dari 3 Negara Berbeda
-
Bek Tira Persikabo Berharap Segera Ada Kejelasan soal Kontrak
-
Awan Setho Tak Risau dengan Persaingan Ketat di Sektor Kiper Bhayangkara
-
Nasibnya di Tira Persikabo Belum Jelas, Andy Setyo: Tergantung Kontrak
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Alasan PSSI Belum Umumkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Bos Persija Jakarta Request Wasit Jelang Duel Klasik Kontra Persib Bandung
-
Pemain Keturunan Guinea Akui Susah Payah Bersaing Tembus Skuad Timnas Indonesia U-20
-
Strategi Nova Arianto Cari Pemain Terbaik Timnas Indonesia U-20 Jelang Turnamen Besar Tahun 2026
-
Seleksi Pemain Timnas Indonesia U-20 Sengit, Nova Arianto: Saya yang Minta
-
Chelsea Satu Kemenangan di Desember 2025, Enzo Maresca Dipecat 2026?
-
HUT Jakarta ke-500, Persija Bakal Hadapi Juara Bundesliga
-
Hadapi Ratchaburi FC di 16Besar ACL Two, Persib Bandung Minta Penyesuaian Jadwal Liga
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders