Suara.com - Klub Liga 2, Persis Solo menagih kejelasan izin pelaksanaan kompetisi bola nasional seiring rampungnya Pilkada serentak pekan lalu.
Lampu hijau dari kepolisian dianggap penting agar kompetisi tak kembali mengalami perubahan jadwal. Di sisi lain, PSSI dikabarkan telah berkoordinasi dengan Polri terkait izin pelaksanaan lanjutan kompetisi 2020.
Manajer Persis Solo, Hari Purnomo, mempertanyakan izin pelaksanaan kompetisi yang belum kunjung turun meski Pilkada telah rampung.
Menurut Hari, ketidakjelasan izin kompetisi yang berlarut-larut membuat klub masih bimbang mengatur program latihan serta renegosiasi kontrak pemain.
"Sampai detik ini izin kepolisian untuk kompetisi Liga 1 belum keluar, apalagi Liga 2. Kami cukup menyayangkan karena Pilkada kan sudah selesai," keluh Hari saat dihubungi Solopos.com.
Hari mengatakan tingkat kerawanan kompetisi relatif tidak ada dengan rampungnya kontestasi Pilkada. Apalagi PSSI telah berkomitmen menggelar liga dengan menerapkan protokol kesehatan.
Pihaknya siap menjalankan seluruh protokol yang diterapkan federasi, termasuk menghormati ketentuan larangan suporter masuk stadion saat Liga 2 dilanjut nanti.
"Kami harap izin lanjutan kompetisi dapat segera diterbitkan," ujar Hari.
Sejauh ini, tim Laskar Sambernyawa --julukan Persis Solo-- berencana mengumpulkan kembali para pemainnya pada pertengahan Januari 2021.
Baca Juga: Resmi! Bali United dan Persija Jadi Wakil Indonesia di Piala AFC 2021
Waktu persiapan sebulan dianggap cukup untuk mengarungi Liga 2 2020-2021 yang dijadwalkan kick-off pertengahan Februari tahun depan.
Berita Terkait
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Hadapi Persita, Pelatih Persis Solo: Kami Berambisi untuk Menang
-
Eks Pelatih Persis Solo dan Persik Dapat Jabatan Mentereng dari Federasi Malaysia
-
Prediksi Persik Kediri vs Persis Solo di BRI Super League, 27 Desember 2025
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Hasil Derby Manchester: Debut Manis Carrick, Manchester United Menang Mutlak Atas City
-
Bukan Sekadar Bagi Hadiah, Ini Tujuan Kevin Diks untuk Suporter Timnas Indonesia
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Manchester City dan Chelsea Saling Sikut untuk Rekrut Pemain Keturunan Filipina
-
Zidane Ungkap Kunci Taklukan Ruang Ganti Real Madrid: Pelatih Wajib Diterima Pemain
-
Patrick Kluivert Gagal Dapat Kerjaan Baru, Tunisia Jatuhkan Pilihan kepada Sabri Lamouchi
-
Tak Gentar Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Vietnam Tegaskan Status Juara Bertahan
-
Sesaat Lagi Kick Off! Link Streaming dan Susunan Pemain Manchester United vs Manchester City
-
Kabar Duka dari Serie A Italia: Presiden Fiorentina Meninggal Dunia
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Yunani?