Suara.com - Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto, menyebut pihaknya benar-benar memperhatikan kondisi cuaca dingin yang ada di Spanyol. Menurutnya, suhu di Negeri Matador bisa sampai 6 derajat celcius.
Seperti diketahui Timnas Indonesia U-19 saat ini sedang menjalani training camp (TC) di Spanyol. Pemusatan latihan yang sudah dimulai sejak 27 Desember lalu akan berakhir pada 31 Januari 2021.
Sampai dengan 31 Desember 2020, David Maulana dan kawan fokus dengan adaptasi cuaca. Ini sambil menunggu Shin Tae-yong selaku pelatih kepala tiba di Spanyol pada 3 Januari 2021.
Juru taktik asal Korea Selatan tersebut saat ini sedang memimpin TC Timnas Indonesia persiapan SEA Games 2021 di Jakarta. Shin Tae-yong dijadwalkan bertolak ke Spanyol 2 Januari mendatang.
"Cuaca di sini saat kami latihan hampir 11 derajat, sedangkan di malam hari bisa 6 sampai 8 derajat," kata Nova Arianto dikutip dari kanal YouTube PSSI.
"Itu menjadi perhatian staf pelatih agar pemain bisa lebih cepat beradaptasi dengan situasi yang ada di Barcelona saat ini. Sampai tanggal 31 (Desember) fokus kami adalah adaptasi dengan cuaca dan situasi di Barcelona," ucapnya.
Terdaftar 30 pemain ikut serta di dalam TC dengan rincian 27 berangkat dari Tanah Air, sementara tiga pemain yang berkarier di Eropa menyusul.
Mereka yang menyusul adalah Elkan Baggott, Kelana Mahessa dan Witan Sulaeman.
Namun, belum 27 pemain berangkat ke Eropa dari Indonesia karena ada tiga pemain yang dinyatakan reaktif COVID-19 sehingga ditinggal di Jakarta. Kemungkinan, tiga pemain itu menyusul bersama Shin Tae-yong jika sudah pulih pada 2 Januari mendatang.
Baca Juga: Timnas U-19 Baru Mulai Latihan Normal di Spanyol Setelah Shin Tae-yong Tiba
TC Timnas Indonesia U-19 ini disiapkan untuk menghadapi Piala Asia U-19 2020 yang dijadwalkan berlangsung di Uzbekistan pada Maret 2021.
TC ini awalnya juga merupakan bagian dari persiapan tim menghadapi Piala Dunia U-21 2021.
Hanya saja, pandemi virus Corona memaksa FIFA membatalkan Piala Dunia U-20 yang digelar di Indonesia pada tahun depan. Gelaran tersebut baru akan digelar pada 2023, di mana Indonesia tetap menjadi tuan rumah.
Berita Terkait
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Zambia Bungkam Garuda Muda 3-1 di Piala Dunia U-17
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya