Suara.com - Marcus Rashford mengaku sejauh ini hanya memiliki satu penyesalan dalam karier sepakbola profesionalnya. Sebagai pemain Manchester United, dia menyesal tidak pernah dilatih Sir Alex Ferguson.
Ferguson adalah pelatih legendaris Manchester United yang menakhodai Setan Merah selama kurang lebih 27 tahun sejak1986 hingga 2013.
Di bawah Sir Alex Ferguson, Manchester United menikmati masa-masa keemasan dengan meraih 13 gelar Liga Inggris dan dua gelar Liga Champions.
Setelah Ferguson pensiun pada 2013, Marcus Rashford baru menjalani debut perdananya di skuad inti Manchester United pada 2015, di bawah pelatih Louis van Gaal.
"Bagi saya [mendengar dari Ferguson] adalah pengalaman yang luar biasa dan saya pikir bagi saya itu mungkin satu-satunya penyesalan yang pernah saya alami dalam karir saya, tidak pernah memiliki kesempatan untuk bermain di bawah Sir Alex," kata Rashford dikutip dari Goal, Jumat (15/1/2021).
Meski mimpi itu hampir tak mungkin lagi terwujud, Rashford masih mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan wejangan dari eks juru taktik asal Skotlandia itu lewat jalur informal yakni via telepon.
"Ini adalah sesuatu yang mungkin tidak akan pernah terjadi sekarang, tetapi berbicara di telepon dengannya dan hanya mengobrol selama 10 atau 15 menit dengannya sungguh luar biasa," beber Rashford.
"Saya senang dia menyadari situasinya dan dia juga ingin membantu, jadi itu brilian. Dia selalu, dari awal benar-benar, mendukung saya dengan apa yang saya lakukan." tambahnya.
Rashford menjelaskan bahwa Sir Alex Ferguson jadi salah satu orang yang mendukung visinya untuk membantu anak-anak di Britania Raya mendapatkan asupan makanan yang cukup selama pandemi Covid-19.
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam, 15 Januari: Piala Super Spanyol hingga Coppa Italia
“Mungkin ketika orang lain dalam olahraga mengatakan kepada saya untuk tidak melakukannya dan hanya fokus pada sepak bola, dia berkata jika saya percaya pada itu, dan saya percaya itu adalah hal yang benar untuk dilakukan, maka dia ada di belakangnya," jelas Rashford.
Ferguson mengirim penghormatan videonya sendiri ke Rashford sebagai bagian dari upacara FWA, mengungkapkan kebanggaannya melihat striker muda itu mendapatkan pujian baik di lapangan maupun melalui kegiatannya mengentaskan kemiskinan pangan kaum muda.
“Saya mengucapkan selamat kepada Marcus atas pencapaian dan presentasinya malam ini,” ujar Sir Alex.
"Saya telah mengenalnya sejak masih kecil berusia tujuh tahun, dan melihatnya berkembang melalui jajaran Manchester United menjadi orang yang benar-benar luar biasa," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Profil Pemain Kesayangan Shin Tae-yong yang Curi Perhatian John Herdman
-
Profil Pemain Gunungkidul Berbandrol Rp3,48 Miliar yang Menarik Perhatian John Herdman
-
Dua Nama Pemain Muda Jadi Sorotan John Herdman Usai Nonton Laga BRI Super League, Siapa Mereka?
-
Cole Palmer Dibidik Manchester United dan Manchester City, Chelsea Ketar-ketir
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Juventus Terasa Hidup Kembali di Tangan Spalletti, Chiellini Punya Masa Depan Cerah
-
Carrick Bongkar Ucapan Solskjaer Usai Dirinya Terpilih Latih Manchester United
-
Menerka Taktik Michael Carrick untuk Jinakkan Arsenal, Bakal Sama Seperti Tekuk Man City?
-
5 Fakta Kekalahan Menyakitkan Liverpool dari Bournemouth: Rekor Buruk The Reds Sejak 2021
-
Pemilu Barcelona Maret 2026 Memanas, Hansi Flick Pasang Badan untuk Joan Laporta