Suara.com - Manchester United resmi memperpanjang kontrak penyerang mudanya, Mason Greenwood. Pemain asal Inggris itu diikat Setan Merah hingga Juni 2025 dengan opsi perpanjangan.
Greenwood adalah produk akademi Manchester United. Dia sudah menjadi bagian tim peraih 20 gelar Liga Inggris itu sejak berusia tujuh tahun.
Pemain 19 tahun yang merupakan pencetak gol termuda MU di kancah Eropa itu telah membuat 82 penampilan bersama klub. Dia adalah satu dari sembilan pemain akademi yang bermain di musim ini.
Greenwood mengaku bangga bisa membela klub yang dia cintai sejak kecil. Dia berharap bisa terus berkembang menjadi pemain yang lebih baik menyusul perpanjangan kontrak yang disepakati.
"Saya telah bekerja sangat keras untuk mencapai level ini dan dua tahun terakhir ini luar biasa," kata Mason Greenwood dikutip laman resmi klub, Selasa (16/2/2021).
"Ada banyak hal yang ingin saya capai dalam permainan ini dan saya tahu ini [Manchester United] adalah lingkungan yang sempurna untuk saya memainkan sepak bola."
Manajer Ole Gunnar Solskjaer senang Manchester United telah memperpanjang salah satu pemain yang dianggap punya prospek besar di masa mendatang. Dia dan tim siap mendukung sang pemain mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
“Mason adalah bakat yang luar biasa dan satu lagi contoh bagus dari tipe pemain yang diproduksi Akademi kami," kata Ole Gunnar Solskjaer.
"Dia telah membuat kemajuan besar musim ini, menunjukkan kedewasaan dan kemampuan beradaptasi yang nyata pada permainannya, yang membuatnya berkembang menjadi salah satu pemain muda terbaik di negara ini."
Baca Juga: Solskjaer Puji Gol Cantik Fernandes, Gusar dengan Hasil Manchester United
“Mason secara alami berbakat dan memiliki sikap yang brilian; kami tahu betapa pentingnya dia untuk Manchester United di musim-musim mendatang," tutur Solskjaer menambahkan.
Sejak dipromosikan ke tim senior Manchester United pada 2018, Greenwood telah bermain 82 kali dengan mencatatkan 21 gol dan 10 assist.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Gestur Marah Matheus Cunha ke Suporter Usai MU Gagal Kalahkan Juru Kunci Premier League
-
Arne Slot Optimistis 2026 Bakal Jadi Tahunnya Florian Wirtz
-
16 Negara yang Lolos Babak 16 Besar Piala Afrika 2025, Maroko hingga Kamerun
-
Masa Depan Mohamed Salah di Liverpool Terungkap Usai Rumor Transfer Arab Saudi Mulai Meredup Tajam
-
Ikut Drawing 16 Besar ACL Two 2025/2026, Atep Ucap Hal Tak Terduga
-
Daftar Pemain Timnas Indonesia Habis Kontrak 2026, Mees Hilgers Hingga Ivar Jenner
-
Pelatih Spanyol Tak Sabar Hadapi Piala Dunia 2026, La Furia Roja Favorit Juara
-
Penyebab Aston Villa Tumbang di Emirates: Cedera Amadou Onana Jadi Titik Balik Kemenangan Arsenal
-
Bojan Hodak Optimis Persib Bandung Mampu Singkirkan Ratchaburi FC di Fase Gugur AFC Champions League
-
Ambisi Yusaku Yamadera Masuk Daftar Pemain Terbaik Super League Bersama PSIM Yogyakarta Musim Depan