Suara.com - Juventus siap menjamu tim raksasa Portugal, FC Porto pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020/2021. Laga ini akan dihelat di Juventus Stadium, Turin, Rabu (10/3/2021) dini hari nanti pukul 03.00 WIB.
Juventus sendiri wajib melakoni remontada alias comeback pada laga nanti. Ya, Bianconeri wajib menang jika ingin lolos ke babak delapan besar.
Pada leg pertama di Estadio do Dragao, Juventus tumbang dengan skor 1-2 pada laga yang dihelat 18 Februari lalu.
Porto besutan pelatih Sergio Conceicao unggul 2-0 terlebih dahulu lewat gol-gol Mehdi Taremi pada menit kedua dan Moussa Marega (46').
Sedangkan Juventus cuma bisa menipiskan selisih skor lewat gol Federico Chiesa (62').
Bagi Juventus asuhan Andrea Pirlo sendiri, melakoni remontada dan lolos ke babak berikutnya rasa-rasanya bukan sesuatu yang mustahil untuk diwujudkan.
Memiliki sosok megabintang macam Cristiano Ronaldo, kans untuk membalikkan agregat selalu ada.
Meski usianya sudah gaek, 36 tahun, Ronaldo terbukti masih moncer dengan torehan 27 gol dari 31 penampilan lintas ajang bersama Juventus di musim 2020/2021 ini.
Top skor sepanjang masa Liga Champions dengan 134 gol itu gagal tampil maksimal pada leg pertama, tapi sang megabintang tentu siap tampil maksimal untuk Bianconeri pada leg kedua di Turin.
Baca Juga: Prediksi Dortmund Vs Sevilla: Preview, Skor, H2H, hingga Susunan Pemain
Sebagai catatan, Juventus sepanjang sejarah telah lolos 15 kali dalam 34 pertandingan fase gugur kompetisi Eropa di mana mereka kalah tandang pada leg pertama.
Jadi, sekali lagi, remontada rasanya bukan hal yang mustahil bagi Juventus pada laga dini hari nanti.
Juventus juga punya modal bagus menatap laga nanti, yakni kemenangan 3-1 atas Lazio di Juventus Stadium akhir pekan kemarin, dalam laga lanjutan Liga Italia 2020/2021.
Dua gol Alvaro Morata (satu penalti) dan satu gol Adrien Rabiot memberi Juventus tiga poin, sekaligus tambahan kepercayaan diri untuk laga krusial kontra Porto nanti.
Di sisi lain, Porto juga meraih kemenangan 2-0 saat tandang ke markas Gil Vicente pada laga lanjutan Liga Portugal akhir pekan lalu.
Meski demikian, di kancah domestik, kans The Dragons --julukan FC Porto-- untuk menjuarai Liga Portugal musim ini nampaknya sudah tipis.
Berita Terkait
-
Setahun Lalu Dijauhkan, Sosok Kontroversial Ini Pulang ke Juventus
-
Juventus Gagal Raih Poin atas Lecce, Tertahan di Posisi Empat Klasemen
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Bursa Transfer Januari 2026: Lini Tengah Prioritas Utama Juventus
-
Juventus Siap Berikan Kontrak Baru untuk Luciano Spalletti
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Dua Bek Senior Dirumorkan Angkat Koper, Inter Milan Serius Dekati Tandem Jay Idzes
-
Rodri Pulih dari Cedera, Real Madrid Ikut Semringah
-
John Herdman Jadi Bahan Perbincangan Hangat Media Malaysia Demi Target Piala AFF
-
Igli Tare Sebut Lini Belakang AC Milan Solid, Batal Rekrut Jay Idzes?
-
John Herdman Baru Diresmikan, Ezra Walian Langsung Kirim Kode Keras
-
Ratchaburi Resmi Datangkan Pemain Timnas Malaysia Keturunan Inggris Jelang Lawan Persib Bandung
-
14 Laga Krusial: Peta Jalan John Herdman Dongkrak Ranking FIFA Timnas Indonesia ke 100 Besar
-
Harry Kane Akui Sulit Belajar Bahasa Jerman, Sampai Ikuti Les Dua Kali Seminggu
-
Alex Pastoor Masuk Radar Pelatih FC Utrecht, Bakal Latih Miliano Jonathans
-
Klasemen Liga Prancis: Lille Klub Calvin Verdonk Masih Bertahan di Empat Besar