Suara.com - Timnas Kroasia meraih kemenangan perdana mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa kala menghantam Siprus 1-0 pada laga kedua Grup H di Stadion HNK Rijeka, Minggu (28/3/2021) WIB.
Gol semata wayang yang dicetak Mario Pasalic lima menit jelang turun minum menyokong kemenangan Kroasia, yang tampil relatif kurang efisien kendati menguasai hampir 69 persen penguasaan bola sepanjang laga.
Kroasia naik ke urutan ketiga klasemen sementara Grup H dengan raihan tiga poin, melompati Siprus (1) yang turun ke posisi kelima, demikian catatan laman resmi UEFA.
Tim besutan Zlatko Dalic berusaha menekan tamunya sejak awal laga tetapi dua percobaan Pasalic masih melenceng sedangkan tembakan Josip Brekalo belum mampu melewati halauan barisan pertahanan Siprus.
Pada menit ke-39, Siprus dipaksa melakukan pergantian kiper setelah Demetris Demetriou cedera dan harus meninggalkan lapangan digantikan Nepohytos Michael.
Ironisnya, kedatangan Michael disambut dengan cara terburuk oleh bek Constanicos Soteriou yang berusaha mengirim umpan sundulan balik ke arahnya tetapi Pasalic berada di posisi yang tepat untuk menanduk bola dan membawa Kroasia memimpin 1-0 atas Siprus.
Michael bereaksi lebih baik pada injury time babak pertama demi menghentikan tandukan Ivan Perisic, sebaliknya Soteriou yang berusaha membayar kesalahan mendapati sundulannya mudah diamankan oleh kiper Dominik Livakovic.
Kroasia berusaha melebarkan marjin keunggulan mereka pada babak kedua lewat sedikitnya enam percobaan tembakan, tetapi tak satu pun membuahkan hasil dan skor 1-0 bertahan hingga bubaran.
Dalam pertandingan Grup H lainnya yang berlangsung lebih larut Slowakia harus berjibaku mengimbangi Malta 2-2 di City Arena Trnava.
Baca Juga: Lukaku Cetak Gol, Belgia Ditahan Imbang Ceko 1-1
Luke Gambin dan Alexander Satariano sempat membawa Malta memimpin lebih dulu dalam 20 menit pertama, beruntung bagi Slowakia dua gol David Strelec dan Milan Skriniar pada awal babak kedua mampu mengamankan satu poin.
Pertandingan Grup H selanjutnya dijadwalkan berlangsung pada Selasa (30/3) saat Siprus menjamu Slovenia, Kroasia menghadapi Latvia dan Slowakia melawan Rusia.
Berita Terkait
-
7 Timnas Sepak Bola Eropa Tersukses di Ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022
-
Tepis Penalti 3 Pemain Jepang, Livakovic Bawa Kroasia ke Perempat Final
-
3 Faktor yang Bikin Timnas Brasil Kandidat Kuat Juara Piala Dunia 2022
-
Profil Timnas Arab Saudi di Piala Dunia 2022: Menanti Kejutan Al-Suqour
-
Resmi! Duel Brasil vs Argentina yang Sempat Terhenti Akhirnya Dibatalkan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Fantastis, Kekayaan Harry Kane Tahun 2026 Tembus Lebih dari Rp2 Triliun
-
Persija Jakarta: Persijap Jepara Dulu, Baru Persib Bandung
-
Divaldo Alves Pulihkan Mental Pemain Persijap Jelang Laga Berat Lawan Persija Jakarta di GBK
-
Mees Hilgers Gabung Agen Federico Chiesa, Karier Bisa Bangkit?
-
Jelang Diresmikan Timnas Indonesia, John Herdman Pernah Buat Skandal yang Bikin Geger
-
Bekas Penyerang Andalan STY Puji Kualitas Persib dan Persija Jakarta Berebut Juara Super League
-
Bursa Transfer Januari 2026: Lini Tengah Prioritas Utama Juventus
-
Misi Divaldo Alves Selamatkan Persijap Jepara dari Degradasi: Semua Pertandingan Adalah Final
-
Pep Guardiola Sanjung 'Comeback' Rodri, Mampu Ubah Jalannya Pertandingan
-
Pelatih Fulham Marco Silva Murka Usai Gol Crystal Palace Terjadi Saat Timnya Hanya Main 10 Orang