Suara.com - Prediksi Luksemburg vs Portugal pada matchday 3 Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Rabu (31/3/2021). Portugal siap mencari pelampiasannya setelah gagal menang di laga terakhir.
Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan tampaknya masih kecewa setelah di laga terakhirnya dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 menghadapi tuan rumah Serbia berakhir imbang 2-2 Minggu (28/3/2021) dini hari WIB .
Portugal sejatinya bisa mengakhiri laga dengan skor kemenangan 3-2 di Red Star Stadium, andai gol sang kapten, Cristiano Ronaldo, pada masa injury time disahkan oleh wasit.
Bintang Juventus itu melakukan tendangan yang sudah melewati garis gawang sebelum disapu oleh kapten Serbia, Stefan Mitrovic. Namun, Danny Makkelie tidak mengesahkan gol itu.
Ronaldo sampai membanting ban kapten dan meninggalkan lapangan. Insiden itu pun viral, usai pertandingan wasit Danny Makkelie pun mengakui kesalahannya dan meminta maaf kepada seluruh skuat Portugal.
Kini Portugal pun sudah harus fokus yaitu menghadapi laga selanjutnya yaitu menghadapi tuan rumah Luksemburg. Portugal tampaknya siap mencari pelampiasan atas insiden itu.
Pelatih Fernando Santos tampaknya telah menyiapkan trio Joao Felix, Cristiano Ronaldo dan Diogo Jota di lini depannya guna membidik tiga poin dalam laga tandangnya ini.
Sementara Luksemburg juga akan tetap mencoba meraih hasil positif di laga kandangnya ini. Skuat besutan Luc Holtz juga punya modal yang bagus setelah secera mengejutkan membungkam tuan rumah Republik Irlandia 1-0.
Gerson Rodrigues menjadi penentu kemenangan bagi Luksemburg dalam matchday pertamanya tersebut. Kini menghadapi Portugal, pelatih Luc Holtz siap memainkan kembali Gerson Rodrigues berduet dengan Daniel Sinani di lini depannya.
Baca Juga: Prediksi Gibraltar vs Belanda: Preview, Skor, H2H, hingga Susunan Pemain
Meski demikian, Portugal lebih diunggulkan dalam pertandingan ini. Apalagi Cristiano Ronaldo dan kawan - kawan baru saja mengalami hal yang mengecewakan dan bisa jadi melawan Luksemburg menjadi laga pelampiasan Ronaldo dan kawan - kawan.
Prakiraan Susunan Pemain :
Luksemburg (3-4-1-2): Anthony Moris; Enes Mahmutovic, Maxime Chanot, Laurent jans; Marvin da Graca, Leandro Barreiro, Christopher Martins, Oliver Thill; Vincent Thill; Daniel Sinani, Gerson Rodrigues.
Pelatih: Luc Holtz.
Portugal (4-3-3): Rui Silva; Nuno Mendes, Jose Fonte, Domingos Duarte, Cedric Soares; Joao Palhinha, Bruno Fernandes, Danilo Pereira; Joao Felix, Cristiano Ronaldo, Diogo Jota.
Pelatih: Fernando Santos.
Berita Terkait
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
-
Fantastis! Cetak Gol ke-40 di Liga Arab Saudi, Cristiano Ronaldo Makin Dekat ke 1000 Gol
-
Ketika Ronaldo Sebut Nama Allah SWT untuk Target 1.000 Gol
-
Bruno Fernandes Akui Sakit Hati dengan Sikap Manchester United, Kasih Isyarat Bisa Saja Hengkang
-
Rekan di MU Peringatkan Cristiano Ronaldo: Jago Sendirian Gak Cukup Buat Juara Piala Dunia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Dirumorkan Rekrut Eks PSG Layvin Kurzawa, Seberapa Kaya Persib Bandung?
-
Luis Enrique Bela Brahim Diaz: Dari Panenka Gagal hingga Dibandingkan dengan Zidane
-
Layvin Kurzawa Diklaim Selangkah Lagi Gabung Persib, Tinggal Tanda Tangan Kontrak?
-
Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Borussia Dortmund: Laga Penentu Tiket 16 Besar
-
Puji Inter Setinggi Langit, Gabriel Jesus Kirim Sinyal Waspada untuk Arsenal
-
Deretan Fakta Menarik Jelang Bodo/Glimt vs Manchester City: Haaland Kejar Rekor Unik
-
Batal Jadi Pelatih Timnas Indonesia, John Heitinga Disebut Terima Kontrak Aneh di Tottenham
-
Arteta Targetkan Arsenal Bungkam Inter Milan di San Siro Demi Tiket Otomatis 16 Besar Champions
-
Penasihat Teknis PSSI Jordi Cruyff Disebut Bakal Seret Ajax ke Jurang Lebih Dalam
-
Perseteruan dengan Lisandro Martinez Belum Selesai, Paul Scholes Ungkap Fakta Baru