Suara.com - Erling Haaland adalah salah satu pemain terpanas di jagad sepak bola saat ini dan agennya, Mino Raiola, angkat bicara tentang opsi masa depan yang dimiliki talenta 20 tahun asal Norwegia itu.
Dalam pandangan Raiola, Haaland memiliki kemampuan yang membuatnya bebas memilih klub dan liga mana pun di dunia mengingat ia diminat klub-klub raksasa.
"Dengan Haaland, semua orang salah (menilainya) dan dia melakukan banyak hal lebih cepat dari yang dibayangkan semua orang," kata agen itu dalam wawancara dengan The Athletic.
"Haaland terus berkembang. Dia berkembang lebih cepat dari targetnya sendiri. Mungkin saya terlalu berhati-hati ketika mengatakan 'mari pindah ke Dortmund daripada saya tidak tahu di mana'."
"Saya yakin 100 persen, dan semua orang yakin bahwa anak ini bisa pindah ke klub mana pun. Di mana pun dia mau, sudah di level ini."
"Dia bisa melakukannya tahun lalu, tapi mungkin tahun lalu masih ada tim yang mengatakan 'oh, dia di Red Bull, bisakah dia melakukannya di klub lain?'"
"Kemampuannya berkembang lebih cepat dari prediksinya sendiri. Jadi ya, Haaland adalah topik pembicaraan."
Raiola vs FIFA
Dalam Wawancara bersama The Athletic, Raiola juga angkat bicara sola perang kata-kata antara dirinya dengan FIFA.
Baca Juga: Aguero Hengkang, Manchester City Diminta Segera Beli Erling Haaland
"Saya tidak dapat menerima bahwa sebuah organisasi yang memiliki orang-orang berkuasa ingin mengatur hidup dan bisnis saya," kata Raiola.
“Saya tidak akan menerimanya. Saya tidak akan menerima mereka adalah bos saya. Saya tidak akan menerima bahwa mereka ingin mengatur sesuatu dengan cara yang tidak logis, tidak jujur, dan bertentangan dengan prinsip saya."
"Saya akan memperjuangkan hak para pemain, karena mereka ingin mengambil kekuatan pemain. Saya tidak akan menerimanya. Saya tidak pernah melakukannya, dan saya tidak akan pernah."
Konflik dengan Ferguson dan Guardiola
Bukan hanya FIFA yang berkonflik dengan Raiola. Sebelumnya, lelaki asal Italia itu juga pernah berkonflik dengan eks manajer legendaris Manchester United Alex Ferguson soal Paul Pogba.
Teranyar, Raiola perang mulut dengan manajer Manchester City, Josep Guardiola.
Berita Terkait
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Striker Tetangga Dukung Ole Gunnar Solskjaer Kembali Latih Manchester United
-
Bursa Transfer LaLiga: Barcelona Bidik Wing Back Dortmund, Siapkan Duit Rp350 M!
-
Cristiano Ronaldo Masih Paling Populer, Ini 10 Profil Pemain Paling Banyak Dilihat di 2025
-
Erling Haaland Ejek Donnarumma Usai Man City Menang Dramatis
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford