Suara.com - PSS Sleman berhasil melenggang ke babak semifinal Piala Menpora 2021 usai menyingkirkan Bali United lewat drama adu penalti dalam laga delapan besar yang dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Senin (12/4/2021) malam WIB.
Tentunya ini jadi prestasi yang cukup bagus bagi PSS. Apalagi, skuad Super Elang Jawa --julukan PSS Sleman-- sebelumnya banyak diragukan karena kerap memainkan sepakbola monoton di fase grup lalu.
Ihwal kelolosan ke semifinal Piala Menpora, pelatih kepala PSS, Dejan Antonic angkat bicara.
"Senang sekali atas hasil ini, kami nikmati dulu kemenangan dan lolosnya PSS ke semifinal. Kami perlu rehat dulu satu hari, baru kemudian memikirkan laga semifinal," ucap Dejan.
PSS sendiri akan menghadapi Persib Bandung di laga semifinal nanti. Persib lolos setelah mengalahkan Persebaya Surabaya 3-2 di perempatfinal.
"Setelah ini kami akan pulang ke Sleman dengan perjalanan darat sekitar delapan jam. Artinya butuh istirahat yang cukup untuk menghadapi laga besar kontra Persib," ungkap Dejan.
Adapun Ega Rizky selaku kiper PSS sangat senang timnya bisa ke semifinal. Menurutnya, kerja keras seluruh pemain akhirnya bisa membuahkan hasil.
"Hasil yang luar biasa dan menjadi prestasi. Saya respek ke teman-teman dan pelatih bisa membuktikan. Kemenangan yang sangat penting," ucap Ega.
Baca Juga: Jadwal Leg II Perempatfinal Liga Champions: PSG dan Chelsea di Atas Angin
Berita Terkait
-
Jamu PSS Sleman, Kendal Tornado FC Ingin Lanjutkan Tren Kemenangan
-
Kabar Duka, Pendiri PSS Sleman Sudarsono KH Meninggal Dunia
-
Sosok Dejan Antonic, Pelatih Baru Semen Padang FC, Harapan Baru Kebangkitan Kabau Sirah
-
Dejan Antonic Jadi Pelatih Baru Semen Padang
-
PSS Sleman Ditargetkan Kembali ke Liga 1, Bupati Utarakan Komitmen Pemkab!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan