Suara.com - Gelandang Chelsea, Mason Mount, percaya diri menghadapi babak semifinal Liga Champions. Ia menegaskan bahwa timnya siap melawan siapapun, baik itu Real Madrid atau Liverpool yang baru akan melakoni leg kedua, Kamis (14/4/2021).
Pemain sayap tim nasional Inggris itu juga mengatakan ia dan rekan-rekannya mungkin akan memantau pertandingan leg kedua sembari menganalisis calon lawan mereka nantinya.
Chelsea, baru saja lolos ke semifinal, setelah menyingkirkan Porto dengan skor agregat 2-1, kendati menelan kekalahan 0-1 dalam leg kedua di Ramon Sanchez-Pizjuan, Sevilla, Spanyol, Selasa waktu setempat (Rabu WIB).
"Kami siap menghadapi siapapun, kami siap bertarung. Kami akan duduk, menyaksikan dan menganalisa pertandingan mereka, siapapun yang lolos pastinya tim yang lebih baik," kata Mount selepas laga kepada stasiun tv BT Sport, dilansir laman resmi UEFA.
Mount mengaku penampilan ia dan rekan-rekannya pada leg kedua tidak sebaik dibandingkan sepekan yang lalu.
Pemain berusia 22 tahun itu berkilah bahwa target utama timnya adalah lolos ke semifinal, bukan tampil bagus.
"Ya, kami seharusnya bisa tampil lebih baik, tapi tampil baik bukan prioritas kami, prioritas kami adalah lolos ke semifinal," pungkasnya.
Pertandingan leg kedua berlangsung relatif minim peluang dan harus menanti hingga injury time babak kedua sampai kebuntuan terpecahkan.
Penyerang Porto Mehdi Taremi menjebol gawang Chelsea dengan tendangan saltonya, sayang gol spektakuler itu berakhir hanya sebagai gol hiburan bagi wakil Portugal itu di babak perempat final.
Baca Juga: Menang tapi Tersingkir, Manuel Neuer Sesalkan Hasil Leg Pertama Kontra PSG
Berita Terkait
-
Kata-kata Mengejutkan Hansi Flick, Melatih Barcelona Lebih Emosional daripada Bayern Munich
-
Liga Champions Villarreal vs Manchester City, Marcelino Garcia Siap Babak Belur
-
Liga Champions Arsenal vs Atletico Madrid, Mikel Arteta Ungkap Pelajaran Berharga dari Diego Simeone
-
Ganyang Liverpool 2-1, Harry Maguire Minta Pemain MU Tak Terlena
-
Pekan Berat Real Madrid: Lawan Juventus, Lanjut El Clasico, Pemain Bertumbangan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Seharga NMax yang Jarang Rewel
- Here We Go! Peter Bosz: Saya Mau Jadi Pelatih Timnas yang Pernah Dilatih Kluivert
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini Turun Lagi! Antam di Pegadaian Jadi Rp 2.657.000, UBS Stabil
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
Terkini
-
Pemain Keturunan Rp 55,62 Miliar Menghilang usai Patrick Kluivert Dipecat, Tak Ada di 3 Pertandingan
-
Hari Ini Kemenpora Bahas Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, Siapa Kandidatnya?
-
Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
-
Simpang Siur Rapat PSSI Bahas Pelatih Baru Timnas Indonesia, Exco Bantah Wamenpora
-
Kata-kata Mengejutkan Hansi Flick, Melatih Barcelona Lebih Emosional daripada Bayern Munich
-
Jadwal Lengkap Matchday 2 UEFA Conference League: Strasbourg dan Crystal Palace
-
Hansi Flick Tak Tersenyum saat Bayern Bantai Barcelona 8-2, Kini Persepsinya Berubah
-
Siapa Pelatih Baru Timnas Indonesia yang Dibahas PSSI Hari Ini?
-
PSSI Hari Ini Gelar Rapat Bahas Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Jadwal Liga Europa Kamis dan Jumat Besok: Klub Dean James vs Aston Villa