Suara.com - WAGs Barcelona, Antonela Roccuzzo, dikabarkan sedang mencari rumah baru. Hal itu seakan menjadi isyarat Antonela bahwa suaminya, Lionel Messi akan bertahan lebih lama di Camp Nou.
Sebagaimana diketahui, kontrak Lionel Messi di Barcelona akan berakhir pada 30 Juni mendatang. La Pulga belum menandatangani kontrak baru bersama Barcelona, sehingga banyak rumor yang menyebutkan dirinya akan hengkang.
Di sisi lain, Presiden Barcelona, Joan Laporta yakin bahwa Messi akan bertahan dan mau memperbarui masa baktinya di Camp Nou. Keyakinan Laporta itu datang usai Barcelona juara Copa del Rey mengalahkan Atletico Bilbao dengan skor 4-0.
Disadur dari laporan The Sun pada Rabu (21/4/2021), kini kabar Messi bertahan di Barcelona juga semakin menguat. Sebab, istrinya disebut sedang mencari sebuah rumah baru.
Antonela Roccuzzo diklaim sedang mencari rumah di wilayah Garraf, selatan ibukota Catalan. Istri Messi mencari rumah di daerah pantai yang membutuhkan waktu setengah jam untuk ke Barcelona memakai mobil.
Wilayah Garraf sendiri dipilih karena Lionel Messi memiliki usaha sebuah hotel bintang empat. Kendati demikian, masih belum jelas apakah Antonela mencari properti di Garraf untuk ditinggali atau dibuat usaha lagi.
Pasalnya, Messi saat ini tinggal di perumahan eksklusif Bellamaar yang lebih dekat dengan Barcelona. Messi telah membeli rumah itu pada tahun 2009 lalu dan bertetangga dengan Luis Suarez serta Philippe Coutinho.
Terlepas dari itu, Barcelona berada di posisi ke-3 klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 65 poin dari 30 pertandingan. Barcelona masih menyimpan satu tabungan pertandingan yang belum dimainkan sehingga bisa merangsak naik ke posisi dua serta memangkas jarak dari Atletico Madrid yang berad di puncak klasemen.
Baca Juga: Bhayangkara Jelaskan Kronologi Meninggalnya Eks Timnas Listianto Raharjo
Berita Terkait
-
Antar Barca Angkat Trofi Copa del Rey, Messi: Sangat Istimewa Jadi Kapten
-
Ini Rekor Baru Lionel Messi Usai Barcelona Juara Copa Del Rey
-
Lionel Messi Sumbang 50 Ribu Vaksin COVID Jelang Copa America
-
Barcelona Kalah, Messi Alami Puasa Gol Terlama di Laga El Clasico
-
Sebulan Laporta Menjabat, Belum Ada Tanda-tanda Messi Bertahan di Barcelona
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Thom Haye Waspadai Lion City, Bobotoh Diminta Padati Stadion Bishan
-
Adu CV Giovanni van Bronckhorst dengan Patrick Kluivert, Siapa Lebih Bagus?
-
Bursa Pelatih Timnas Indonesia Memanas, Giovanni Van Bronckhorst Kandidat Kuat Gantikan Kluivert
-
Ambisi Bojan Hodak! Persib Bandung Tak Incar Seri, Yakin Kunci Juara Grup AFC Champions League Two
-
3 Efek Buruk PSSI Tunda Tunjuk Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Hitung-hitungan Persib Bandung Lolos 16 Besar ACL Two 2025/2026
-
Ternyata 2 Pemain Abroad Timnas Indonesia Pernah Dilatih Giovanni van Bronckhorst
-
Giovanni van Bronckhorst Resmi Pelatih Timnas Indonesia? Erick Thohir: Jangan Buru-buru
-
Exco PSSI Kairul Anwar Maju Pemilihan Ketua Asprov PSSI Jateng, Duel vs Yoyok Sukawi?
-
Rizky Ridho Menyesal Jelang HUT ke-97 Persija Jakarta, Apa Maksudnya?