Suara.com - PSSI telah mengumumkan 34 nama yang masuk dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia. Namun, pemanggilan pemain kali ini menyisakan rasa curiga warganet.
Pasalnya, ada dua pemain yang terhitung tidak tampil oke justru dipanggil. Mereka adalah Nurhidayat Haji Haris yang kini main di PSM Makassar dan Aqil Savik dari Persib Bandung.
Sontak hal ini menimbulkan spekulasi dari warganet. Banyak di antara mereka yang menduga-duga ada pemain titipan di skuat Timnas Indonesia saat ini.
Menanggapi suara dari warganet, asisten pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto akhirnya angkat bicara. Ia menegaskan bahwa tidak ada pemain titipan di skuat Garuda.
"Maaf mas saya pastikan tidak ada pemain titipan di Timnas saat ini karena penilaian coaching staff bukan hanya pemain yang tampil di Piala Menpora saja, tetapi coaching staff melihat bagaimana kerja mereka disaat TC terakhir di Jakarta,'' ujar Nova Arianto dalam sebuah komentar di Instagram @tribungaruda.
''Hampir rata-rata pemain yang dipanggil adalah pemain yang ikut di TC terakhir kemarin walau mungkin jarang mendapatkan menit bermain yang banyak di Piala Menpora."
"Mereka juga akan dilihat kembali bersama pemain yang bermain di luar negeri, jadi pahami ini sebagai bagian dari proses mencari formasi terbaik dari head coach kami."
"Minta doa dan dukungannya semoga Tim Nasional bisa lebih baik kedepannya,'' tandas eks pemain Persib Bandung itu.
Kecurigaan warganet tersebut memang cukup beralasan. Nurhidayat yang kini bermain bersama PSM Makassar terpantau tak pernah diturunkan selama turnamen pramusim Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Sudah Dua Kali Tak Dilirik Shin Tae-yong, Begini Komentar Andritany
Sementara Aqil Savik bahkan hanya jadi kiper cadangan keempat Persib Bandung. Praktis, kiper jebolan Timnas Indonesia U-19 itu tak pernah bermain di Piala Menpora 2021.
Warganet semakin dibuat bertanya-tanya setelah nama yang tengah bersinar di Liga Super Malaysia, Saddil Ramdani, tidak dipanggil. Padahal pemain 22 tahun yang memperkuat Sabah FC sudah mencetak tiga gol dalam enam pertandingan.
Terlepas dari pro kontra tersebut, Timnas Indonesia akan menjalani tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang seluruhnya berlangsung terpusat di UEA.
Skuad Garuda akan melawan Thailand pada 3 Juni 2021, lalu Vietnam pada 7 Juni 2021 dan Uni Emirat Arab pada 11 Juni 2021.
Sebelum itu, timnas Indonesia akan menghadapi dua laga uji coba di UEA yaitu menghadapi Afghanistan pada 25 Mei dan Oman pada 29 Mei 2021.
Berita Terkait
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Segini Gaji Shayne Pattynama di Buriram United, Persija Membayar Sama?
-
Dear Pemain Lokal, John Herdman Nonton Super League Nih
-
John Herdman Menangi Hati Fans Timnas Indonesia dengan Hapus Jejak 'Malas' Era Patrick Kluivert
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman