Suara.com - Skuad Madura United menaruh harapan besar izin kompetisi Liga 1 2021-2022 keluar secepatnya seperti pernah disampaikan sebelumnya. Sebelumnya dikabarkan jika pihak kepolisian akan mengeluarkan izin tersebut hari ini namun batal.
"Semoga saja benar-benar keluar izin tanggal 27 (Mei) ini atau secepatnya. Karena itu harapan semuanya," kata bek andalan sekaligus kapten Madura United, Fachrudin Aryanto di laman resmi klub, Kamis (27/5/2021).
Harapan itu berangkat dari sinyal yang disampaikan Asisten Bidang Operasi (Asops) Kapolri, Irjen Pol Imam Sugianto yang menyampaikan kemungkinan izin keluar 27 Mei 2021.
Fachrudin mendoakan agar kemungkinan itu bisa terwujud sehingga semua yang terlibat, mencintai dan hidup dari sepak bola bisa bernafas lega.
"Bukan hanya kami sebagai pemain tapi juga yang lain, yang kerja di sepakbola ataupun suporter yang sudah ingin sekali nonton lagi," kata pemain berusia 32 tahun itu.
Senada, gelandang Madura United Asep Berlian mengatakan turnamen pramusim Piala Menpora 2021 lalu terbilang sukses meski diadakan di tengah pandemi.
Kesuksesan Piala Menpora sebagai testimoni sepakbola di tengah COVID-19 semestinya menjadi landasan izin Liga 1 2021-2022 diterbitkan, sambung dia.
"Jika melihat Piala Menpora harusnya izin bisa turun. Soalnya saya lihat sendiri bagaimana ketatnya. Hampir setiap hari dites antigen," kata Asep.
Sementara itu, hari ini Menpora Zainudin Amali mengatakan keluarnya izin keramaian musim baru Liga 1 dan Liga 2 masih harus menunggu Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo pulang dari Papua.
Baca Juga: Persiapan Liga 1, PSIS Semarang Kebut Latihan Dua Kali Sehari
"Meski demikian, saya meyakinkan kepada kepada seluruh masyarakat bahwa izin (keramaian) kompetisi Liga 1 dan Liga 2 pasti akan dikeluarkan. Kita tunggu Kapolri kembali dari Papua," kata Zainudin dalam jumpa pers virtual hari ini.
Berita Terkait
-
Carlos Perreira Fokus Benahi Skuad Madura United Jelang Laga Tandang Melawan Persija di JIS
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Carlos Perreira Puji Kebangkitan Laskar Sape Kerrab di Kanjuruhan
-
Evaluasi Total Arema FC Setelah Puasa Kemenangan 4 Laga Beruntun
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Statistik Mengkhawatirkan Layvin Kurzawa 3 Tahun Terakhir, Persib Bandung Tetap Angkut?
-
Satu Guru dengan Jose Mourinho, John Herdman Ungkap Inspirasi Besarnya
-
Adu Harga Layvin Kurzawa dengan Pemain Andalan Timnas Indonesia di Persib Bandung
-
Berbekal Filosofi Pendidikan, John Herdman Siap Bentuk Masa Depan Timnas Indonesia
-
Statistik Emil Audero saat Lawan Hellas Verona, Sukses Catatkan Clean Sheet
-
Lawan Timnas Indonesia Sudah Diumumkan, Kapan FIFA Series 2026 Digelar?
-
Tampil Heroik, Emil Audero Jadi Penyelamat Cremonese Saat Ditahan Imbang Hellas Verona
-
Perbandingan Ranking FIFA Timnas Indonesia dengan 3 Lawannya di FIFA Series 2026
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini, Sajikan Duel Seru Inter Milan vs Arsenal
-
Resmi! 3 Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Ada Negara Dimitar Berbatov