Suara.com - Sukses mengantar Chelsea meraih trofi Liga Champions, Thomas Tuchel diganjar kontrak baru di Stamford Bridge. Baru bertugas kurang lebih selama enam bulan, manajer asal Jerman itu diberikan perpanjangan kontrak.
Tuchel meneken perpanjangan kontrak tersebut pada Jumat (4/6/2021). Dengan kontrak baru ini, Tuchel akan memimpin The Blues hingga tahun 2024.
Tuchel sendiri diboyong Chelsea pada Januari 2021. Tuchel, yang ketika itu meneken kontrak berdurasi 18 bulan, dipercaya untuk menggantikan Frank Lampard.
Eks pelatih Borussia Dortmund dan PSG itu mengaku senang dengan "reward" yang diberikan pemilik klub, Roman Abramovich.
Kepercayaan tersebut akan dibayar Tuchel dengan tekad dan ambisi untuk membawa Chelsea menuju kejayaannya di masa yang akan datang.
"Saya tidak bisa membayangkan kesempatan yang lebih baik untuk perpanjangan kontrak. Saya berterima kasih atas pengalaman dan sangat senang tetap menjadi bagian dari keluarga Chelsea," kata Tuchel setelah menandatangani kesepakatan.
"Masih banyak yang akan datang dan kami menantikan langkah kami selanjutnya dengan ambisi dan banyak antisipasi," sambungnya dikutip laman resmi klub.
Direktur Chelsea Marina Granovskaia juga mengungkapkan kegembiraannya atas perpanjangan kontrak mantan pelatih Borussia Dortmund dan PSG tersebut.
“Mengembalikan kami ke empat besar di Liga Premier sangat penting, dan kami tidak bisa lebih bahagia dengan kesuksesan kami di Liga Champions. Bukti jika Chelsea menjalani musim yang luar biasa."
Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia: Timnas Indonesia Bikin Susah Thailand, Menpora Senang
"Karena itu, kami jelas sangat senang mempertahankan Thomas untuk dua tahun lagi, dan menantikan lebih banyak prestasi di musim mendatang."
Tuchel berhasil memenangkan 19 dari 30 pertandingan pertamanya bersama The Blues.
Berita Terkait
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Imbang Lawan Leeds United, Liverpool Tertahan di Posisi Empat Klasemen Sementara
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca